Semua Keluarga di Jakarta, DESSY KUS ENDANG Ogah Pusing Adanya Larangan Mudik

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Adanya larangan Mudik Lebaran oleh Pemerintah, tak terlalu dipusingkan penyanyi dangdut Dessy Kus Endang. Pasalnya, kata dia, hampir semua keluarga besarnya sudah berada atau tinggal di Jakarta. Jadi, tak bakal terkendala untuk bersilaturahmi.

“Saya nggak perlu pulang kampung. Ada kakak dan adik, semua tinggal di Jakarta. Cuma makan waktu seharian, jika ingin datang bersilaturahmi,” ucapnya kepada POSBERITAKOTA, Selasa (27/4/2021).

Ditambahkan pedangdut yang pernah hits lewat tembang ‘Jakarta-Hirosima’ itu, meminta agar masyarakat memahami terkait kondisi pandemi COVID-19. Untuk sementara harus mengikuti apa yang menjadi keputusan Pemerintah soal larangan Mudik Lebaran. Jika nekad akan besar risikonya.

“Selain Jakarta, sejumlah daerah di Indonesia masih rawan penularan COVID-19. Hal itu rupanya yang mendasari Pemerintah, tak memperbolehkan masyarakat Mudik Lebaran. Yang jelas, saya sangat setuju sekali,” tegas Dessy.

Artis dangdut yang kembali hits lewat tembang berjudul ‘Bere-Bere’ dan ‘Dahsyatnya‘, sangat berharap wabah virus Corona (COVID-19), segera berlalu dari bumi Indonesia. Pasalnya, masyarakat sangat mendambakan kehidupan normal dan ekonominya bisa mapan lagi.

“Bayangkan saja, hampir setahun lebih kehidupan ekonomi di masyarakat, bertambah susah. Hal itu karena dikeluarkan pembatasan sosial kehidupan di masyarakat,” ucap Dessy Kus Endang, mengakhiri. ■ RED/GOES

Related posts

Dibintangi Luna Maya & Darius Sinathrya, WeTV ORIGIONAL ‘Main Api’ Trending di 32 Negara dalam 4 Hari

Rasakan Nikmatnya Akting, MAHENDRA Pancang Target Bisa Ikuti Jejak Sukses Raffi Ahmad atau Vino G Bastian

Dari Sulap Merambah ke Seni Peran, THE MASTER LIMBAD Kelak Kepengen Mewujudkan Mimpi Besarnya