PosBeritaKota.com
Syiar

Sabtu 29 Oktober, MAJELIS MIFTAHUL BAROKAH Gelar Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H di Talang Tegal

TEGAL (POSBERITAKOTA) □ Pada 3 Robiul Akhir 1444 H atau tepatnya 29 Oktober 2022 pukul 08.00 WIB mendatang, Majelis Miftahul Barokah bakal menggelar perayaan ‘Maulid Nabi Muhammad SAW‘, bertempat di Jalan Talang Gang Sawo RT 09/RW 002 Desa Talang, Tegal, Jawa Tengah.

Seperti diinformasikan Aseh dari protokol acara perayaan ‘Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H’ kepada POSBERITAKOTA, Selasa (18/10/2022), tidak kurang ribuan jamaah dari wilayah setempat dan tamu undangan dari daerah atau kota lain di Jawa Tengah (Jateng) diharapkan hadir dalam acara akbar tersebut.

“Setiap tahunnya, kami selalu mengadakan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Selain Majelis Miftahul Barokah, nantinya juga ada dari Majelis Ahbabul Musthopa (AM) Tegal dan Majelis Rosulullah (MR) Jateng,” ungkap Aseh, menambahkan.

Namun untuk acara pada 29 Oktober mendatang di Majelis Miftahul Barokah Talang (Tegal) antara lain akan menghadirkan penceramah : Al Habib Bin Abdullah Alatas, Khodimul Maulid : Al Habib Hamid Bin Abulloh Al Hadad serta Pembina Majelis : Al Habib Madi Bin Muhammad Al Hiyed.

Bagi jamaah yang berkenan andil dalam Lelang Nampan Rp 100 ribu untuk satu nampan menyambut senyum Rosulullah/Kanjeng Nabi Muhammad SAW, bisa berkontribusi dengan cara transfer langsung ke pihak panitia atas nama Wawan Efendi di Norek BCA. 0479300927. □ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Hadirkan Penceramah Ustadz Pitung, MASJID JAMI ABUBAKAR ASH- SHIDDIQ RW 024 VGH Kebalen Babelan Bekasi Gelar Isra Wal Mi’raj & Tawakufan Sementara

Redaksi Posberitakota

Dihadiri Artis Penyanyi Nana Mardiana, MASJID JAMI AL-IKHLAS RW 025 VGH KEBALEN BEKASI Gelar Malam ‘Nuzurul Quran’

Redaksi Posberitakota

Peringati Maulid Nabi, USTADZ PITUNG Ceramah di Masjid Al-Ikhlas VGH RW 25 Kebalen

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang