Rayakan 15 Tahun Perjalanan THE VIRGIN Rilis Album Legendaris ‘Bimbi’ Karya Titiek Puspa

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Tembang legendaris yang berjudul ‘Bimbi‘ karya Titiek Puspa, ikut mewarnai produksi album gress The Virgin, ‘Full Circle‘. Sedangkan album tersebut dibikin untuk sekaligus merayakan 15 tahun perjalanannya di khasanah musik Tanah Air.

Untuk tembang ‘Bimbi‘ berkisah tentang seorang wanita dari perantauan yang lupa daratan. Pada saat sudah mengenal kehidupan di kota besar, malah membuat dirinya  tersesat dan kemudian sampai hilang arah.

Bicara konsep musik dari lagu tersebut, diaransemen oleh Wawan TMG & Mita yang tentu saja berubah total dari musik sebelumnya. Karakter musiknya lebih full rock dengan gaya musik The Virgin selama ini.

Namun untuk pemilihan lagu ‘Bimbi‘ yang menjadi fokus track single di album ‘Full Circle’, dikatakan Mita, berawal dari diskusi dengan Music Director Wawan TMG dengan mencocokkan karakter vokal Dara. Tak kesulitan, karena vokal Dara sangat cocok.

“Proses awalnya, ya karena diskusi dengan Music Director kita, Mas Wawan TMG.  Begitu dicoba dengan suara Dara, ternyata cocok banget. Ide ini juga muncul karena 2 album The Virgin selalu punya single recycle lagu hits lawas,” terang Mita, lagi.

Karena alasan itulah, The Virgin tertarik recycle lagu ‘Bimbi‘ dari Eyang Titiek Puspa. Bukan cuma liriknya yang bagus dan unik. “Makanya, buat versi kita, The Virgin,” ucapnya.

Khusus di tahun 2024 ini, justru merupakan momen spesial bagi The Virgin. Spesial karena tahun ini, The Virgin yang digawangi Mita dan Dara, sudah menempuh perjalanan karir di dunia musik selama 15 tahun.

Patut diketahui bahwa album yang dirilis kali, bukannya tanpa tantangan. Hal ini setelah satu dasawarsa (10 tahun) The Virgin tidak merilis album barunya, yaitu sejak album solo terakhirnya dirilis tahun 2014 ‘Positif Negative’.

Tak ayal bahwa album baru The Virgin kali ini, melambangkan perjalanan siklus kehidupan, seperti fase bulan dan orbit tahunan mengelilingi matahari. Juga sekaligus sebagai tanda merayakan perjalanan 15 tahun The Virgin, menyoroti pertumbuhan evolusi, dan kehadiran mereka yang abadi di industri musik. © RED/NIRA M. AYU/EDITOR : GOES

Related posts

Meski Bukan Muslimah, ERIKA CARLINA Malah Diminta Belajar Ngaji karena Main di Film ‘Pengantin Setan’

Pianis & Komponis, ANANDA SUKARLAN Siap Gelar Konser Bersama Musisi Klasik Generasi Alpha di Kemang Jaksel

Ibarat Buah Jatuh Tak Jauh dari Pohonnya, KEISHA ALMANOVA Ikuti Jejak Sang Mama Ratna Listy di Dunia Hiburan