PosBeritaKota.com
Daerah

Guna Jaga Keamanan Sepanjang Berlangsung Pelantikan Kepala Daerah, POLRESTA BANDAR LAMPUNG Gelar Patroli Skala Besar

BANDAR LAMPUNG (POS BERITA KOTA) – Polresta Bandar Lampung menggelar patroli skala besar guna menjaga kondusifitas Kamtibmas selama pelantikan Kepala Daerah hasil Pilkada tahun 2024. Patroli yang melibatkan sejumlah satker ini dengan menyasar sejumlah objek vital dan kantor pemerintahan.

Kabag Ops Polresta Bandar Lampung, Kompol Talen Hapis mengatakan bahwa patroli tak hanya dilakukan oleh jajaran Polresta saja, namun diimbangi dengan polsek jajaran.

“Bukan hanya Polres saja. Di tingkat Polsek juga melakukan hal yang sama, tentunya dengan sasaran yang sesuai di wilayah hukumnya masing masing,” kata Kabag Ops, Kompol Talen, Kamis (20/2/2025).

Polresta Bandar Lampung sendiri mengerahkan 50 personel gabungan dalam pelaksanaan patroli kali ini.

“Kantor Pemerintah, rumah dinas dan kediaman kepala daerah maupun objek vital lainnya jadi fokus patroli hari ini,” imbuh Kompol Talen.

Patroli skala besar salah satu cara bertindak yang dilakukan oleh Kepolisian untuk menjaga agar situasi kamtibmas tetap kondusif disamping kegiatan preventif dan preemtif yang terus dilakukan selama proses pelantikan kepala daerah.

Pelantikan Kepala Daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 lalu, digelar dan terpusat di Jakarta tanggal 20 Pebruari 2025. © REL/S HARI WIBOWO

Related posts

Selain TNI & Dishub Indramayu, ADA 340 PERSONIL POLRI Bareng Gelar ‘Operasi Patuh Lodaya 2023’

Redaksi Posberitakota

Peringati Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah, BAZNAS INDRAMAYU Berbagi Ribuan Paket Sembako & Santunan ke 540 Yatim/Disabilitas

Redaksi Posberitakota

Gencar Melaksanakan Silaturahmi, POLSEK GANTAR INDRAMAYU Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang