PosBeritaKota.com
Megapolitan

Dukung Perpindahan Ibukota, PEMPROV DKI Pamer Slogan Baru ‘Sukses Jakarta untuk Indonesia’

JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ Jika sekarang Pemprov DKI Jakarta pamer slogan baru, yakni ‘Sukses Jakarta untuk Indonesia‘, tentu saja bertujuan untuk mendukung perpindahan Ibukota dari Jakarta ke Nusantara di Kalimantan Timur (Kaltim).

“Jadi, Pemprov DKI Jakarta akan mempersiapkan surat keputusan (SK) gubernur untuk penggunaan slogan tersebut ke depannya,” jelas Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik DKI, Raides Aryanto di Jakarta, Senin (12/12/2022).

Ditambahkan Raides bahwa slogan itu nantinya bakal bersanding dengan logo resmi Pemprov DKI, +Jakarta atau Jakarta Plus. “Yang jelas, tidak ada logo baru menggantikan logo PlusJakarta,” ucap dia.

Menurutnya, terkait slogan baru tersebut diharapkan mendukung sekaligus mengajak masyarakat Jakarta, untuk bersinergi mengantarkan Ibukota dari Jakarta ke Nusantara.

Sedangkan sebelumnya, slogan Jakarta adalah ‘Kota Kolaborasi‘, semangatnya tetap dilanjutkan dalam program pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah (RPD) 2023-2026 yang sudah ditetapkan. Untuk semangat kolaborasi, lanjut Raides, yang sudah terbangun di Jakarta diarahkan dalam menyelesaikan sejumlah isu strategis dengan berbagai program.

Namun untuk isu strategis itu di antaranya program Ketahanan Terhadap Bencana, Pemerintahan Dinamis dan Transformasi Layanan Publik, Ketahanan Ekonomi Inklusif, Kota Berkelanjutan Berbasis Digital dan Komunitas, Manusia Sehat, Berdaya Saing Setara serta Pemerataan Pembangunan. ■ RED/GOES

Related posts

Masih jadi Primadona, KB Ragunan Dipadati 200 Ribu Pengunjung saat Lebaran

Redaksi Posberitakota

Bersama MGI Center, TEH CAMEL Berbagi Sejuta Kacamata Gratis ke Seluruh Indonesia

Redaksi Posberitakota

Sedot Dana Rp 56 Miliar, ANIES Patok Proyek 3 JPO Sudirman Kelar Bulan Ini

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang