Di ‘Hari Toti’, AS Roma Pastikan Posisi Dua Seri A

ROMA (POSBERITAKOTA) – AS Roma merayakan pertandingan terakhir Francesco Totti setelah 25 musim di San Siro dengan menang 3-2 atas Genoa, Senin (29/5) dinihari WIB. Bahkan di “Hari Totti” itu akhirnya Giallorossi mengamankan peringkat dua Seri A Italia. 

Totti, 40 tahun, memang pemain paling setia di AS Roma. Ia tidak pernah pindah dari AS Roma selama berkarir sebagai pesepakbola profesional. 

Totti masuk di menit 54 untuk mencatatkan penampilan ke-786 bersama klubnya dan yang ke-619 di Liga Italia. 

Gol penentu AS Roma dibuat Diego Perotti di menit 90. Saat mereka menyelesaikan musim dengan keunggulan satu angka atas Napoli, yang menang 4-2 di markas Sampdoria

Hasil ini menempatkan AS Roma lolos langsung ke fase grup Liga Champions musim depan. Sedangkan Napoli  yang menghuni peringkat ketiga, bisa mengikuti putaran kualifikasi. 

AS Roma finis dengan mengantongi poin 87. Tertinggal empat angka dari pemenang scudetto, Juventus yang menyelesaikan musim mereka dengan kemenangan 2-1 di markas Bologna, akhir pekan lalu. 

Totti memastikan laga itu menjadi pertandingan terakhirnya untuk AS Roma, yang tidak menawarinya kontrak baru. Namun, ia memberi indikasi akan meneruskan karirnya di tempat lain. ■ Red/Ays

Related posts

Supaya Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024, TIMNAS INDONESIA Harus Jalani Babak Playoff & Menang Lawan Guinea

Ke Tim Bola Voli ‘Red Sparks’ Asal Korsel, BANK DKI Perkenalkan Solusi Layanan Wisata dengan Mengunjungi TMII

Saat Ikut Turnamen Ramadhan Cup-V Antika 2024, KLUB BOLA VOLI VICTORY BEKASI Raih Prestasi Gemilang