26.7 C
Jakarta
22 November 2024 - 02:09
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Ribuan Motor Mudik Lebaran Padat Merayap di Jalur Kalimalang 

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Suasana Hari Raya Idhul Fitri 1438 H (Lebaran) tak lama lagi segera tiba. Indikasi itu bisa dilihat dari kawasan Kalimalang, mulai dari perempatan Halim Perdana Kusuma (Jakarta Timur) hingga perempatan Metropolitan Mall (Bekasi Barat), sudah mulai dipadati arus mudik.

Mereka yang rata-rata menggunakan kendaraan roda dua (motor), terlihat cukup ramai. Selain dikentarai ada yang pakai motor secara perseorangan, namun ada pula yang rombongan. Sejak pukul 20.00 WIB, Kamis (22/6) malam tadi, terlihat sudah ramai dipenuhi para pemudik.


Kuntoro
, warga Pamulang, mengaku lebih enak Mudik Lebaran pada H-3. Kondisi jalan raya pun belum terlalu ramai macet. “Saya pakai motor untuk pulang mudik ke Semarang, Jawa Tengah. Pulang kampung, karena selalu Lebaran bersama orangtua,” tutur lajang, karyawan swasta, saat istirahat di kawasan Kalimalang, Jakarta Timur.

Hal senada juga dikatakan Sudarta, warga Mampang, Jakarta Selatan.  Ia memilih berboncengan motor bersama istri untuk pulang ke kampung halamannya, di Pekalongan. Apalagi, pasangan muda tersebut, belum dikarunia anak.

“Tahun lalu juga pulang kampung, tapi kami masih pacaran. Nah di tahun 2017 ini, balik kampung lagi setelah Desember 2016 lalu, kami menikah,” tutur Sudarta lagi kepada POSBERITAKOTA.


Kuntoro dan Sudarta
hanyalah bagian dari ribuan pemudik Lebaran yang menggunakan motor. Jangan kaget jika mereka harus menempuh perjalan berjam-jam lamanya. Makanya memilih jalan di malam hari, karena untuk menghindari panas terik matahari dan biar tak gampang lelah. ■ Red/Aldi/Desi/Goes

Related posts

Tetap Ada Beberapa Hal Perlu Diperbaiki, DISHUB DKI Klaim Pelaksanaan Angkutan Lebaran 2023 Berjalan Sukses

Redaksi Posberitakota

Tak Dilibatkan Perencanaan, PENGELOLA ISLAMIC CENTRE BEKASI Menolak Dilintasi Tol Becakayu

Redaksi Posberitakota

Buntut Pelepasan Saham Anak Usaha Pertamina, RIBUAN MASSA Bakal Gelar Aksi Damai ke Kementerian BUMN & OJK

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang