Jarwo Kwat Makin Laris di Usia Setengah Abad

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Komedian dan bintang sinetron religi, Sujarwo alias Jarwo Kwat, makin laris di usia setengah abad (50 tahun). Karena itu, ia sangat mensyukuri, karena melakoni profesi keartisan dijadikan sebagai ibadah.

“Semua ini harus saya syukuri. Sebab, dulu ketika di tahun 80-an mengawali karir, saya nggak pernah terpikir bisa sesukses sekarang. Karena Allah SWT telah memberikan segalanya buat saya dan keluarga,” celetuknya saat bincang-bincang dengan POSBERITAKOTA.

Jarwo Kwat ingat betul saat merintis karir bersama ketiga rekannya lewat bendera grup lawak ‘Diamor’. Mereka adalah Komeng, Rudi Sipit dan Mamo. Sekarang pun, katanya, masih terus menjalin tali silaturahmi.
“Bahkan bersama Komeng, saya masih sering tampil bareng. Termasuk cela-celaan (melawak-red),” tutur pria asal Pekanbaru (Riau) yang masih selalu nongol di acara Indonesia Lawak Klub (ILK) Indosiar, Sentilan Sentilun (Metro TV) dan serial sinetron religi Para Pencari Tuhan (SCTV).

Tak cuma itu saja. Jarwo Kwat terlihat banyak tampil di acara atau program TV. Menurutnya, soal imej sebagai tokoh satire Wakil Presiden Jusuf Kalla, masih melekat sampai sekarang. “Alhamdulillah, jadi bikin saya tambah laris,” pungkas dia. ■ Red/Goes

Related posts

Bintang Sinetron & Selebgram, RACHEL VENNYA Ngaku Stres Saat Pertama Kali Berakting di Film Horor ‘Hutang Nyawa’

Kategori ‘Pasangan Karakter Sinetron Paling Ngetop’, CUT SYIFA & Rizky Nazar Sabet Penghargaan SCTV Award 2024

Tulis Syair Sendiri, ERLYN SUZAN Ngaku   Jadi Bisa Total Saat Melantunkan Lagu ‘Tengkar’