Maulid Nabi di Monas, GUBERNUR ANIES BASWEDAN : Semoga Jakarta Lebih Baik

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Peringatan Maulud Nabi Muhammad SAW 1439 H yang digelar di Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat, Jumat (1/12) membahana sampai ke seluruh penjuru Tanah Air. Dalam kesempatan itu, selain Panglima TNI Gatot Nurmantyo, hadir pula Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Gubernur Anies Baswedan secara terbuka memberikan apresiasi yang tinggi terhadap penyelenggaraan peringatan Maulud Nabi Muhammad SAW di Monas, Jakarta Pusat. Kerenanya, ia menaruh harapan besar, agar pelaksanaannya kondunsif, membangun situasi tenang dan aman.

“Kehadiran di acara ini, kita semua akan merasakan ketenangan. Kita semua datang ke sini untuk berdzikir. Semoga ini akan membawa kota Jakarta, jauh lebih baik lagi,” ucap Anies Baswedan dalam sambutannya.

Bahkan, menurut Gubernur DKI Jakarta yang belum lama ini dilantik Presiden Joko Widodo, melalui acara keagaman semacam ini bisa tercipta suasana damai, tenang dan kenyamanan. Terutama bagi seluruh warga Jakarta.

Hal senada diungkapkan pula Panglima TNI Gatot Nurmantyo. Hadir dalam acara tersebut sebagai wujud kecintaannya kepada Rasul dan warga Jakarta. Meski ada perasaan bergetar, karena harus bersanding dengan ulama-ulama besar.

“Mengapa demikian? Sebab, Rasul banyak memberikan contoh ketauladan kehidupan kepada kita semua. Beliau melakukan apapun, atas dasar kasih dan sayang,” pungkasnya. ■ Red/RIO/ALDI/Goes

Related posts

Gelar Ajang AHJ 2024, DINAS KOMINFOTIK DKI Harapkan Peran Humas Jaga Reputasi Jakarta Kota Global

Dihadiri Cagub Ridwan Kamil, ADI KURNIA Bersama AKSI Berbagi 5000 Tebus Sembako Murah di Condet Jaktim

Bukan Hanya dari Tokoh Masyarakat Jakarta, PRAMONO – BANG DOEL Kantongi ‘Peluru Emas’ Dukungan Ulama & Habaib