Ditawari Ketua Fraksi, AHOK Ogah Bergabung jadi Kader PDIP DKI

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Meski masih menjalani sisa hukuman di Rutan Mako Brimob sebagai terpidana kasus penistaan agama, Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok, ogah saat diminta bergabung jadi kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Ajakan tersebut telah disampaikan kepada Ahok, manakala Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono, datang menjenguk ke Rutan Mako Brimob. Namun masih belum bergeming atas permintaan untuk kembali terjun ke politik.

“Saya sudah minta kepada Pak Ahok. Tapi, tetap saja tak mau bergabung lagi ke dunia politik,” tegas Gembong Warsono saat ngobrol santai dengan awak media di Gedung DPRD DKI di Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Padahal, masih kata Gembong lebih lanjut, jika Ahok mau bergabung ke PDIP bisa mendongkrak suara, khususnya di Jakarta. Atau, boleh jadi, sikap itu lantaran masih berada di dalam penjara.

“Ya, sepertinya memang masih belum mau. Namun seiring waktu, lihat saja nanti, siapa tahu berubah pikiran di masa mendatang,” ucap Gembong Warsono.  Red/RIO/Ays

Related posts

Dihadiri Cagub Ridwan Kamil, ADI KURNIA Bersama AKSI Berbagi 5000 Tebus Sembako Murah di Condet Jaktim

Bukan Hanya dari Tokoh Masyarakat Jakarta, PRAMONO – BANG DOEL Kantongi ‘Peluru Emas’ Dukungan Ulama & Habaib

Rasanya Sulit Tembus 51 Persen, PILKADA JAKARTA 2024 Bakal Melalui Dua Putaran