Memacu Andrenalin, SANTOSA STABEL Wisata Berkuda di Kendal Semarang

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Sebuah lokasi atau objek wisata kebanyakan di Tanah Air, umumnya memanjakan keindahan pemandangan alam dan beragam arena permainan untuk memanjakan pengunjung. Selain itu juga diperkuat oleh makanan khas dari daerah yang bersangkutan lewat kuliner sebagai daya tarik utama.

Namun untuk Santosa Stable jelas berbeda, karena bukan sekadar tempat wisata mainstraim yang banyak tersebar. Namun memiliki kekhasan. Sebab, dikenal sebagai salahsatu objek wisata yang dapat memacu andrenalin. Pasalnya, menawarkan pengalaman berkuda, baik untuk sekadar hiburan maupun  serius ikut sekolah berkuda.​”Sarananya, bisa digunakan bagi pemula atau malah atlet untuk keperluan jelang kompetisi. Ya, semacam arena pemanasan begitu,” ucap Daniel Remote yang belum lama ini mendapat undang khusus dari Chendra Santosa, pemilik Santosa Stabel  kepada POSBERITAKOTA, Minggu (28/1).

Oleh karenanya, lanjut Daniel, terasa belum lengkap jika datang ke Semarang, Jawa Tengah, namun tak mencoba untuk datang ke Santosa Stabel yang berlokasi di Dusun Lendoh, Desa Leban, Kecamatan Boja, Kabupaten Kendal. Lokasinya hanya berjarak sekitar 25 km dengan waktu tempuh sekitar 40 menit perjalanan dari kota Semarang atau bandar udara.​Tak cuma itu saja, sebut Daniel lebih lanjut, Santosa Stabel berada di bawah lereng Gunung Ungaran. Jangan heran jika pengunjung yang datang bakal akrab dengan suasana alam yang sejuk dan indah seperti perkebunan, persawahan dan juga sungai dengan aliran air yang jernih tentunya.

Para pengunjung yang rutin datang, bukan hanya dari masyarakat kota Semarang saja. Sejumlah masyarakat Yogyakarta, Magelang, Solo dan berbagai kota lain di Jawa Tengah, telah mengidolakan Santosa Stabel. Apalagi dengan tawaran fasilitas lengkap berupa cafe, restaurant, area aman dan nyaman untuk bermain anak, penginapan serta area berkuda yang cukup luas.

Sedangkan bagi pengunjung yang datang ke Santosa Stabel atau masuk ke tempat wisata berkuda, cukup merogoh kocek HTM Rp 10.000 (weekday) dan Rp 15.000 (weekend). Berbeda jika ingin menggunakan fasilitas dengan naik kuda, tentu ada biaya tambahan. ​Untuk pengunjung cilence non member Rp 250 ribu/jam, cilence member Rp 150 ribu/jam, horse sart Rp 60 ribu/jam dan poni ride Rp 30 ribu/jam. Sedangkan Santosa Stabel pengoperasionalannya selama 6 hari dalam seminggu, mulai pukul 08.00 – 17.30 WIB.

Keberadaan Santosa Stable sudah ada sejak 1 Januari 2015 lalu. Terdapat di wilayah pegunungan dengan luas kurang lebih 5 hektar dan merupakan sekolah berkuda dan resort yang beralamat lengkap di Jalan Siberi, Dusun Lendoh, Desa Leban, Kecamatan Boja, Kabupaten Kendal. 

Untuk penginapannya dengan harga Rp 2 juta/kamar dan bisa dihuni 20 orang. Pengunjung bisa contac atau menghubungi nomor telepon: 081234567199 – 081578356845 atau membuka e-mail : santosastable@gmail.com demi mendapatkan informasi awal dan detail. ■ RED/GOES

Related posts

Sambil Bawa Bantuan, KAPOLRI Tinjau Posko di Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi NTT

Upgrade Skill Hingga Mancanegara, DR AYU WIDYANINGRUM Raih Penghargaan Bergengsi ‘Beautypreneur Award 2024’

Setelah Buka di Paris, RAFFI AHMAD Bikin Cabang Restoran ‘LE NUSA’ di Jakarta