SONNY JOSZ BALAS PENGABDIAN SERIUS URUS IBU SAKIT DI MADIUN

JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ Kasih ibu tak ada batasnya sepanjang masa dan tanpa pamrih. Bahkan tanpa berharap balas budi dari anak-anak tersayang yang pernah dilahirkan. Hubungan bathin kuat ternyata tak bisa dipisahkan begitu saja.

Seperti yang dialami musisi, pencipta lagu dan penyanyi Campursari Sonny Josz. Kini harus membalas pengandian dengan serius mengurus orangtua (ibunda-red) yang sedang sakit dan berada di Madiun, Jawa Timur.

“Sudah beberapa bulan belakangan, harus sering pulang kampung. Karena harus mengurus ibu yang sedang sakit. Buat saya membalas budi kepada orangtua, sudah merupakan keharusan bagi siapa pun,” ucap Sonny Josz saat dihubungi POSBERITAKOTA, Rabu (14/3).​Pelantung tembang hits Campursari berjudul ‘Sri, Minggat’,Madiun-Nganjuk’ dan ‘Sumi‘, berharap doa dari masyarakat luas demi kesembuhan sang ibunda. Apa yang dilakukan Sonny Josz saat ini, karena ingin menguatkan mental lewat silaturahmi kepada orangtua.

“Insya Allah, ibu bisa cepat sembuh. Harapan saya dan keluarga besar, bisa diangkat penyakitnya oleh Allah SWT. Kemudian kembali sehat,” tutur pria dengan ciri khas blangkon dan asli kelahiran Probolinggo, Jawa Timur. □ RED/GOES

Related posts

Bintang Sinetron & Selebgram, RACHEL VENNYA Ngaku Stres Saat Pertama Kali Berakting di Film Horor ‘Hutang Nyawa’

Kategori ‘Pasangan Karakter Sinetron Paling Ngetop’, CUT SYIFA & Rizky Nazar Sabet Penghargaan SCTV Award 2024

Tulis Syair Sendiri, ERLYN SUZAN Ngaku   Jadi Bisa Total Saat Melantunkan Lagu ‘Tengkar’