Program CSR, RIBUAN ANAK YATIM Diundang ke Pameran Jakarta Fair Kemayoran

JAKARTA (POSBERITAKOTA) □
Dalam rangka mewujudkan kepedulian terhadap sesama, penyelenggara Jakarta Fair Kemayoran 2018 menjalankan dua program Coorporate Social Responsibility (CSR) di tengah kemeriahan pameran. Adapun dua program CSR yang digelar diantaranya program Peduli Anak dan program Donor Darah.

Untuk program Peduli Anak, tahun ini panitia penyelenggara mengundang sebanyak 1.591 anak-anak yatim piatu yang berasal dari 27 panti asuhan yang tersebar di wilayah Jabotabek.

“Kegiatan ini akan mulai dilaksanakan pada Senin besok,” kata Yahya selaku HR Manager PT Jiexpo, di Kemayoran, Jakpus, Minggu (27/5).

Ribuan anak yatim tersebut akan diajak berkeliling menikmati kemeriahan pameran multi yang juga banyak wahana permainan anak.

Adapun anak-anak yang diundang dalam kegiatan ini juga akan diajak berbuka puasa bersama. Namun, sebelum itu mereka pun akan diajak untuk berkeliling arena pameran dan menikmati beberapa wahana yang disediakan. Selain itu, program ini juga akan diisi dengan beberapa kegiatan bermanfaat lainnya seperti mendengarkan dongeng dan bernyanyi.

Tak hanya itu, khusus pada penyelenggaraan program Peduli Anak pada tanggal 4 Juni mendatang, adapun anak-anak yang diundang pada hari itu berasal dari panti asuhan yang mengurus anak-anak disabilitas.

Hal ini dilakukan agar memberikan kesempatan untuk semua anak, termasuk disabilitas, agar mendapatkan keceriaan di Jakarta Fair.

Untuk donor darah, program ini sudah mulai berlangsung sejak hari pertama pembukaan Jakarta Fair yang terletak di area Gambir Expo pintu 2. Kegiatan donor darah ini akan dilakukan setiap hari, kecuali pada Minggu dan Hari Raya Lebaran. Adapun kegiatan ini setiap harinya akan dimulai pada pukul 17.00 WIB hingga 20.00 WIB.

“Kedua program CSR yang dijalankan pada tahun ini sendiri, pada dasarnya telah menjadi kegiatan rutin tahunan yang diadakan di perhelatan Jakarta Fair,” jelas Yahya. □ RED/JOKO

Related posts

Dari Daftar Aset & Siap Dilelang, KOMISI C DPRD Belum Setujui Penghapusan 417 Unit Bus TransJakarta

Gandeng TNI/Polri, DISHUB DKI JAKARTA Bersama Satpol PP Tertibkan Parkir & Jukir Liar

Launching Aplikasi SI-GAYA, DISBUD DKI Support Pengembangan Seni & Budaya di Jakarta