Wajah Baru Pimpin Ibukota, GUBERNUR ANIES Lantik 5 Walikota dan 1 Bupati

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meminta seluruh pejabat yang baru dilantiknya, segera menyesuaikan diri dan langsung bekerja melayani masyarakat. Penegasan itu disampaikan dalam kesempatan melantik 20-an pejabat eselon dua, termasuk 5 Walikota dan 1 Bupati.

“Saya minta saudara sekalian agar langsung bekerja melayani masyarakat. Adaptasi di tempat baru jangan terlalu lama,” ujar Anies di hadapan puluhan pejabat dan ratusan undangan yang hadir di Balaikota, Kamis (5/7) kemarin.

Gubernur meminta agar mulai hari ini, seluruh pimpinan wilayah di Ibukota merupakan wajah baru. “Semoga bisa memberikan terobosan yang baru, juga di bidang pembangunan,” harap dia.

Untuk ke 5 Walikota yang baru dilantik, Walikota Jakarta Pusat Bayu Meghantara, Walikota Jakarta Utara Syamsudin Lologau dan Walikota Jakarta Timur M Anwar. Lalu, Walikota Jakarta Barat Rustam Effendi dan Walikota Jakarta Selatan Marullah Matali serta Bupati Kepulauan Seribu Husein Murad.

Pada kesempatan yang sama, Anies juga melantik Yusmada Faizal menjadi Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekda DKI Jakarta. Kemudian, Edi Sumantri sebagai Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah dan Tuty Kusumawati sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk.

Selain itu dilantik pula Dian Ekowati sebagai Direktur RSUD Tarakan, Jakarta Pusat. Dhany Sukma sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Irmansyah sebagai Kepala Dinas Sosial dan Michael Rolandi menjabat sebagai Kepala Inspektorat Pemprov DKI Jakarta.

Selanjutnya, Zainal sebagai Kepala Biro Kesejahteraan Sosial, Togi Asman Sinaga sebagai Asisten Deputi Gubernur Bidang Pengendalian Kependudukan, Gamal Sinurat menjadi Asisten Deputi Gubernur Bidang Pengendalian Permukiman dan Faisal Syafruddin sebagai Kepala Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) Pemprov DKI. ■ RED/JOKO

Related posts

Di Momen Milad ke-23, KETUM DPP M IHSAN Berharap Forkabi Bisa Berperan Aktif Menuju Indonesia Emas 2045

Raih Provinsi Terbaik dari Bappenas, DKI JAKARTA Kembangkan Inovasi Demi Wujudkan Kota Berketahanan

Setelah Diuji Lab 34 Kali, KOMISI C DPRD Kritisi Food Station Jual Beras Premium Dibawah Standar Mutu