Generasi Emas, TUKUL ARWANA : Belgia Bisa Jadi Juara Dunia Baru

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Laga semifinal Perancis versus Belgia dipastikan bakal menyedot milyaran pasang mata dari belahan dunia. Sebab dari ajang sepakbola sejagad tersebut, justru pada saat mendekati partai puncak alias grand final, di situlah daya tarik kuatnya.

Komedian dan presenter progam TV, Tukul Arwana, mengaku terbawa demam bola Piala Dunia 2018 Rusia. Karenanya, ia bersama anak atau keluarga besar, siap-siap untuk begadang nonton laga semifinal. Apalagi, kata dia, punya tim favorit.

“Ya, Belgia bakal menjadi juara baru pada Piala Dunia di Rusia. Tanda-tandanya sudah ada. Mereka kompak, punya daya juang tinggi serta disebut-sebut sedang memiliki generasi emas pemain,” komentar artis multitalenta asal Semarang, Jawa Tengah itu kepada POSBERITAKOTA, Rabu (11/7).

Sedang untuk lawannya pada laga semifinal (Perancis), Tukul menyebut memang bukan lawan yang enteng. Namun, pemain andalan dan kapten Belgia, Hazard, pasti bakal bikin kejutan dengan melahirkan gol indah. D’Brugne pun sangat berbahaya. Akhirnya, Belgia pun, bakal melangkah ke grand final.

“Ada pemain Belgia yang lain, yakni Romelu Lukaku, juga sangat berbahaya jika sudah di lapangan. Belgia bakal menang 3-2 atas Perancis,” ucap Tukul Arwana, mengakhiri dan melontarkan memprediksinya. ■ RED/GOES

Related posts

Ke Tim Bola Voli ‘Red Sparks’ Asal Korsel, BANK DKI Perkenalkan Solusi Layanan Wisata dengan Mengunjungi TMII

Saat Ikut Turnamen Ramadhan Cup-V Antika 2024, KLUB BOLA VOLI VICTORY BEKASI Raih Prestasi Gemilang

Sukses Pertahankan Juara Umum, HERU BUDI Merasa Bangga Hasil Kontingen DKI Jakarta Ikutan Ajang POMNas 2023