Respon Seruan Gubernur DKI, PT OVAL ADVERTISING Promosikan Asian Games

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Dalam upaya mendukung sukses penyelenggaraan Asian Games (AG) perusahaan periklanan PT Oval Advertising mempromosikan pesta olahraga tersebut ke belasan billboard miliknya. Promosi ini sudah dilakukan sejak Juni lalu dan kini makin digalakkan demi menarik perhatian masyarakat.

Agus Salim, pemilik PT Oval Advertising mengatakan iklan tentang Asian Games 2018 sedikitnya dipasang secara bergiliran di 13 billboard di seluruh wilayah DKI Jakarta.

“Kami siapkan sedikitnya 13 titik baliho antara lain di Jalan Gunung Sahari, Tol Grogol, Tol Ancol, Tol Jakarta Outer Ring Road 1 (W2) Pondok Indah-Bandara Soekarno Hatta, dan di kawasan Bandara Soekarno-Hatta,” kata Agus Salim, di kantornya Jl Jembatan Dua, Jakarta Utara, Selasa (10/7).

Pengusaha yang akrab dipanggil dengan nama ‘Agus Oval’ ini, menambahkan bahwa penayangan iklan Asian Games di ke-13 titik itu tidak menetap di setiap titik.

“Tapi ditayangkan secara bergiliran di tiap titik. Pemasangan iklan ini makin intensif hingga penyelenggaraan Asian Games yang berlangsung dari tanggal 18 Agustus sampai 2 September 2018. Promosi ini kami lakukan atas kesadaran pribadi sebagai anak bangsa untuk mendukung sukses Asian Games yang akan berlangsung di Jakarta dan Palembang, sekaligus juga menindaklanjuti instruksi Gubernur,” jelas Agus.

Agus mengakui bahwa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Juni lalu telah menerbitkan Seruan Gubernur No 8 Tahun 2018 tentang Partisipasi Untuk Menyukseskan dan Memeriahkan Asian Games 2018 dan Instruksi Gubernur (Ingub) No 64 Tahun 2018 tentang Partisipasi Untuk Menyukseskan dan Memeriahkan Asian Games 2018. “Kami juga sudah diberi tahu langsung oleh Pemprov DKI,” paparnya.

Jadi, kalau dari 13 titik itu ada billboard yang kosong dari iklan komersil, maka di situ langsung dipasang iklan Asian Games. Meski demikian ia mamastikan bahwa iklan Asian Games tetap akan tayang setiap hari di baliho milik PT Oval, hanya lokasinya yang berpindah-pindah.

Dari beberapa bulan lalu, kata Agus, pihaknya juga sudah memasang iklan untuk cabang olahraga Wushu karena diminta Airlangga Hartarto selaku Ketua Umum PBWI. “Pokoknya, PT Oval siap dukung Pemerintah,” tandas Agus, mantan wartawan yang kemudian jadi pengusaha sukses. ■ RED/JOKO

Related posts

Jaknaker Expo 2024 Diresmikan, PEMPROV DKI JAKARTA Buka Lowongan Pekerjaan Menuju Kota Global

Gelar Ajang AHJ 2024, DINAS KOMINFOTIK DKI Harapkan Peran Humas Jaga Reputasi Jakarta Kota Global

Dihadiri Cagub Ridwan Kamil, ADI KURNIA Bersama AKSI Berbagi 5000 Tebus Sembako Murah di Condet Jaktim