30.8 C
Jakarta
22 November 2024 - 10:30
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Bedah Rumah di Kalideres, IBU SAROH : Pak Kapolres, Rumah Saya Tak Bocor Lagi

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Usai menerima kunci rumah dari Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Hengki Haryadi Sik MH, ibu 2 anak yang sehari-harinya mencari nafkah sebagai pengamen jalanan terlihat haru. Betapa tidak, rumah yang puluhan tahun ditempati dalam kondisi rusak dan bocor, sekarang sudah layak huni.

“Pak Kapolres terima kasih yah. Rumah saya sekarang sudah tidak bocor dan tidak kebanjiran lagi,” tutur Ibu Saroh (43) yang akrab dipanggil Munaroh dengan raut wajah gembira.

Janda almarhum Chaerudin yang menghidupkan 2 anaknya Chika (18) dan Rendy (6) itu, tak mampu memperbaiki rumahnya yang nyaris roboh. “Tapi, Alhamdulillah, doa saya didengar Allah SWT. Rumah saya ada yang perbaiki dan sekarang lengkap ada kamar mandi segala,” katanya.

Rumah Saroh di Kp Pangkalan RT 010/10 Kel. Semanan, Kec. Kalideres, Jakarta Barat, cuma berukuran 4 x 5 M2 adalah pemberian orangtuanya. Saroh mengaku lahir dan besar di kampung tersebut.

Sementara itu Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Hengki Haryadi Sik MH, mengatakan pihaknya menyerahkan kunci kepada pemilik rumah Bu Saroh atau Munaroh, karena rumahnya sudah selesai dibedah.

“Ini adalah hasil kerjasama pihak kepolisian, TNI dan masyarakat. Bedah rumah warga tak mampu merupakan wujud kepedulian kepada sesama. Hal seperti ini tentunya diharapkan akan berkesinambungan,” ujarnya.

Menurut Kapolres lebih lanjut, sebelumnya hal serupa juga sudah sering dilakukan di wilayah kecamatan lain di Jakarta Barat. Selain bedah rumah, ada pula renovasi mesjid.

Acara penyerahan kunci tersebut dihadiri juga oleh Kapolsek se- Jakarta Barat, dan Kasat Bimas AKBP Lili Haryati SH MH , Danramil 06/KD Kap Inf Edi Suroso dan Halimi selaku Sekel Kelurahan Semanan serta tokoh masyarakat setempat. ■ RED/WARTO

Related posts

Tempat Hiburan Lesu, KAWASAN MABES KOTA Sepi Pengunjung Kena Pengaruh Dollar

Redaksi Posberitakota

Guna Kepentingan Sport Tourism, PEMPROV DKI Bakal Terus Dukung Event Olahraga yang Digelar di Jakarta

Redaksi Posberitakota

Guna Pendalaman RUU, SENATOR DKI SYLVIANA MURNI Serap Aspirasi & Masukan dari Pemkab Kepulauan Seribu

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang