BOGOR (POSBERITAKOTA) ■ Maruarar Sirait, Caleg DPR RI Dapil Kota Bogor-Cianjur mendatangi Rumah Ranting PDI Perjuangan (PDIP) Kelurahan Babakan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Sabtu (29/9) kemarin. Dalam kunjungannya itu dimanfaatkan untuk bersilaturahmi dengan warga setempat atau tepatnya di Kampung Babakan Pasar RT 02/RW 08 yang berpenduduk padat.
Kedatangan Ara, sapaan akrab Maruarar Sirait, disambut antusias warga dan para pengurus partai berlambang Banteng moncong putih tersebut. Bahkan ia ditemani Ketua DPC PDIP Kota Bogor, Dadang Danubrata.
Untuk mencapai lokasi, Ara bersama rombongan menyusuri perkampungan rumah warga di RT 02/RW 08. Selain itu sempat makan siang bersama di rumah Ketua Ranting Kelurahan Babakan Pasar, Suparman.
“Bang Ara bersama kami, sempat ikut makan siang, di rumah ketua ranting,” kata Ketua DPC PDIP Kota Bogor, Dadang Danubrata, seraya menggiring politisi PDIP tersebut untuk bertatap muka dengan warga.
Dalam kesempatan silaturahmi, Ara juga melakukan dialog dengan warga dan termasuk ibu-ibu. Pada intinya, ingin menyerap segala masukan warga di wilayah RT 02/RW 08 Kampung Babakan Pasar. Dari situ terungkap permasalahan seputar lampu JPU, jalan lingkungan dan Posyandu yang belum mendapatn.perhatian pemerintah setempat. ■ RED/YMD/GOES