Ketemu Relawan di Cilegon, TITIEK SOEHARTO Yakin Prabowo Bisa Bikin Swasembada Pangan

CILEGON (POSBERITAKOTA) – Zaman Orde Baru dibawah kepemimpinan Presiden Soeharto bisa bangkit, terutama untuk swasembada pangan, sampai akhirnya Pemerintah saat itu meraih penghargaan Internasional. Kondisi itu bisa dicapai kembali, asalkan Prabowo Subianto terpilih jadi Presiden RI.

Penegasan itu disampaikan Titiek Soeharto selaku Ketua Dewan Pembina Partai Berkarya, saat ketemu relawan pendukung Prabowo-Sandi, di Cilegon, Rabu (14/11). “Kita kan di zaman Orde Baru dulu, pernah mengalami swasembada pangan,” ucapnya.

Menurut Titiek lebih lanjut bahwa pencapaian dan keberhasilan Orde Baru di bawah kepemimpinan Soeharto, bakal kembali tercapai. “Yang penting, Prabowo Subianto, harus menang dulu di Pilpres 2019 mendatang,” pintanya.

Pada bagian lain, Titiek juga ingin mengajak para relawannya untuk terus melakukan kampanye seputar swasembada pangan. Apabila Prabowo benar terpilih jadi Presiden RI, berjanji bakal meneruskan program-program yang telah berhasil dicapai Soeharto pada masa lalu.

“Kalau ada kemauan, kita pasti bisa. Sebab, dengan swasembada pangan, pasti bakal bisa mensejahterakan rakyat,” ucap Titiek serius untuk mendukung mantan suaminya tersebut. ■ RED/SHANDOKO/AYID

Related posts

Dihadiri Cagub Ridwan Kamil, ADI KURNIA Bersama AKSI Berbagi 5000 Sembako Murah di Condet Jaktim

Bukan Hanya dari Tokoh Masyarakat Jakarta, PRAMONO – BANG DOEL Kantongi ‘Peluru Emas’ Dukungan Ulama & Habaib

Rasanya Sulit Tembus 51 Persen, PILKADA JAKARTA 2024 Bakal Melalui Dua Putaran