Wiranto Serahkan Penghargaan ke Anies, DKI JAKARTA Raih Indek Demokrasi Indonesia Terbaik

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Pemprov DKI Jakarta meraih penghargaan Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) dengan penilaian terbaik dari Badan Pusat Statistik (BPS). Penghargaan tersebut diserahkan oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Kemanan (Menko Polhukam) RI, Wiranto kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan di sebuah hotel di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (13/12).

Usai menerima penghargaan tersebut, Gubernur Anies Baswedan mengungkapkan untuk Indeks Kebebasan Sipil di Jakarta mendapatkan poin 87,73; Indeks Hak Politik 80,06; dan Indeks Lembaga-lembaga Demokrasi 87,12.

“Pencapaian cukup tinggi itu menunjukkan adanya kematangan dari masyarakat Jakarta dalam berdemokrasi. Kami berterima kasih sekali atas penghargaan ini,” terangnya.

Lebih lanjut Anies menginginkan bahwa demokrasi di Jakarta bisa terus diperkuat dengan prinsip-prinsip yang baik dan menyejukkan bagi semua pihak.

“Bila di Ibukota ada kematangan dalam berdemokrasi, di dalam menjalankan hak-hak dasar, maka implikasinya bisa ke banyak daerah lain,” tandasnya.

Dengan adanya prestasi tersebut, Anies semakin optimis pelaksanaan Pemilu 2019 di Jakarta akan berlangsung kondusif.

Kepala BPS Suhariyanto mengatakan bahwa penghargaan dilakukan secara objektif yang mana sebelumnya penilaian dilakukan terhadap 34 provinsi di Indonesia.

“Setelah melalui proses penilaian yang ketat, DKI Jakarta berada di posisi pertama dan disusul Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) di posisi kedua, Kalimantan Utara di posisi ketiga, dan di posisi keempat adalah Kepulauan Bangka Belitung.

Suhariyanto menambahkan pihaknya ingin provinsi dengan indeks terbaik menjadi contoh atau acuan bagi daerah-daerah lain. “Daerah lain harus mencontoh prestasi yang diraih sejumlah daerah tersebut,” ujarnya pada acara penyerahan penghargaan sekaligus peluncuran buku Indeks Demokrasi Indonesia. ■ RED/JOKO

Related posts

Temani Ribuan Warga Jakarta, HERU BUDI ‘Nobar’ Semifinal Indonesia versus Uzbekistan di Lapangan Banteng

Apresiasi Pegawai Atas Dedikasinya, PJ HERU BUDI Sangat Berharap ke ASN Purnabakti Tetap Bermanfaat bagi Lingkungan Sekitar

Program KJP Tak Ada Lagi, KOMISI E DPRD DKI Godok Wacana Seluruh Sekolah di Jakarta Gratis