JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Momentum penutup tahun 2018 benar-benar ingin dimanfaatkan betul oleh artis dangdut Camel Petir. Setidaknya untuk kembali berkiprah dijagad rekaman lewat peluncuran single terbarunya yang berjudul ‘Dewi Asmoro‘ ciptaan Anto Obama. Juga terkait dengan pencalegkannya di wilayah Sumatera Utara.
“Ya, Jumat kemarin, aku datang ke Radio DIS 93.50 FM di Tebing Tinggi. Sekalian wawancara dan melakukan dialog interaktif sama penggemar radio,” tutur Camel Petir saat dihubungi POSBERITAKOTA dari Jakarta.
Pada hari ini Sabtu (22/12), dikatakan penyanyi dangdut kelahiran Kota Medan (Sumatera Utara), single terbarunya yang berjudul ‘Dewi Asmoro‘ diputar serentak ke seluruh Radio Swasta Nasional. Harapannya, tentu saja bisa maksimal di dalam menggaet perhatian masyarakat.
“Aku ini kan ibaratnya sambil menyelam minum air. Kembali muncul dijagad rekaman, namun harapannya bisa menyentuh masyarakat yang bakal memberikan dukungan di pemilihan legislatif nantinya,” tutur pemilik nama asli Camelia Panduwinata Lubis SE M Ikom.
Politisi muda yang merupakan Caleg DPR RI Partai Golkar nomor urut 7 untuk Dapil Sumatera Utara I meliputi Kota Medan, Kabupaten Deli Serdang, Kabupaten Serdang Begadai dan Kota Tebing Tinggi, menegaskan obsesinya ingin lebih bermanfaat bagi masyarakat luas.
“Mohon dukungannya aja. Semoga di tahun 2019 mendatang, aku bisa melenggang ke Senayan untuk jadi wakil rakyat bagi masyarakat Sumatera Utara,” pungkas Camel Petir yang sebelumnya pernah meluncurkan single ‘Cuma Kamu Cin’ dan ‘Kedongdong’ (Kecanduan Doyan Berondong). ■ RED/GOES