JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Jika Allah SWT sudah menghendaki takdir seseorang sudah tiba, tak ada yang bisa mencegah. Apalagi harus menghindar. Sebab, batas umur dan dengan cara apa seseorang meninggal, juga tak ada yang bisa mendeteksi.
Akibat dari bencana gelombang pasang di wilayah Banten, Sabtu (22/12) malam, salah seorang korbannya yakni komedian Aa Jimmy. Saat diminta jadi host dalam acara Employee Gathering PLN UIT JBB di Tanjung Lesung, tiba-tiba disapu air pasang cukup besar. Kabarnya, selain Aa Jimmy dan pula ikut jadi korban, yakni Banni (bassist) dari Seventeen.
Ketua Umum Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PaSKI) Jarwo Kwat, menegaskan bahwa dunia komedia Indonesia berduka. Sebab, katanya, biar bagaimana pun sosok Aa Jimmy merupakan bagian dari keluarga besar PaSKI.
‘Semoga amal ibadah almarhum, bisa diterima oleh Allah SWT. Beliau juga khusnul khotimah,” tegas Jarwo Kwat saat dihubungi POSBERITAKOTA, Minggu (23/12).
Sementara itu dari pemantauan di lapangan, ada pula nama Herman, orang dekat Aa Jimmy. Sedang rekan sepanggungnya yang sama-sama jadi MC, Ade Jigo, mengalami luka berat. Jenazah yang tewas telah ditemukan dan sudah dievakuasi ke RSU Serang, Banten.
Dari kabar yang berkembang, istri dan kedua anak dari Aa Jimmy belum ditemukan. Sedang istri dari komedian Ade Jigo, justru telah ditemukan jenazahnya. ■ RED/GOES