Ujicoba di Qatar, ALEX RINS Bilang Tak Ada Kekurangan Soal Motor Suzuki

DOHA (POSBERITAKOTA) – Pebalap Tim Suzuki Ecstar asal Spanyol, Alex Rins, sangat puas dengan performa motornya. Saat mengaspal di Sirkuit Losail, Doha, Qatar, dalam rangka uji coba tes pramusim MotoGP 2019.

Bahkan, pebalap ini mengklaim tak merasakan poin negatif pada motor GSX-RR milik Suzuki. Rins tampil mengagumkan saat melahap tes pramusim MotoGP 2019 di Qatar itu. Pada tes tersebut, secara keseluruhan Rins mencatatkan waktu 1 menit 54.593 detik dan berhasil menempati peringkat ketiga.

Catatan waktunya hanya terpaut 0,3 detik dari Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha/Spanyol) yang berada di peringkat teratas. Rins mengaku sangat senang dengan torehan positifnya pada tes tersebut.

“Poin positif saya pikir kami punya banyak basis yang baik dalam semua aspek dan kami tidak punya poin negatif. Kami mencoba banyak hal, kami membuat pengaturan yang bagus. Namun, untuk balapan nanti, semua akan sangat berbeda,” ujar Rins, Rabu (27/2).

“Seperti yang Anda tahu, bahkan satu Minggu sebelum balapan kondisi lintasan masih akan berubah-ubah. Akan ada lebih banyak angin, lebih banyak pasir, lebih sedikit pasir, kita tidak akan tahu sampai latihan bebas nanti,” tandasnya. ■ RED/RIO/AYID

Related posts

Polda Metro Kerahkan  2.811 Personil Untuk Pengamanan Tanding Bola Indonesia versus Arab Saudi di SUGBK

Khusus Bagi Gamer Sepakbola, BRANDO FRANCO & Konami eFootball Kolaborasi Bikin Turnamen ‘Piala Windah Basudara 2024’

Saat Melepas 322 Atlet DKI, PJ GUBERNUR TEGUH SETYABUDI : “Mari Kita Tunjukkan Semangat Juang & Sportivitas di Ajang Pra-Popnas 2024”