Soal Desain Sayap Depan Motor, DUCATI Gertak Melaporkan Balik Honda

BOLOGNA (POSBERITAKOTA) – Gigi Dall’Igna, Prinsipal Tim Mission Winnow Ducati, mengancam akan melaporkan balik Honda karena desain sayap depan motornya. Ancaman ini dikeluarkan karena pabrikan asal Jepang itu memprotes desain winglet tambahan Ducati di lengan ayun motor.

Tiga tim selain Honda, yakni Suzuki, Aprilia, dan KTM, memprotes tambahan sayap kecil di lengan ayun motor Desmosedici milik Ducati. Mereka mengklaim winglet tersebut berfungsi menambah kecepatan motor.

Dall’Igna geram karena Honda dan Suzuki ikut dalam protes yang dilayangkan Aprilia dan KTM. Karena kedua tim yang disebut pertama bisa mengambil keuntungan jika kemenangan Andrea Dovizioso dicabut karena dianggap memakai perangkat ilegal.

Khusus Honda, lelaki Italia itu lantas mengancam balik melaporkan desain sayap depan motor yang dinilainya berbahaya. Selain karena desainnya yang cukup tipis, Dall’Igna curiga sayap depan tersebut dapat bergerak fleksibel, sehingga menguntungkan secara aeorodinamika.

“Fakta Honda mempertanyakan pilihan teknis membuat kami bisa saja memprotes mereka,” ucap Gigi Dall’Igna, Sabtu (16/3).

“Sayap-sayap Honda sejujurnya berbahaya buat kami. Tidak hanya itu, mereka merancang sayap dengan dasar yang tipis, sehingga bisa saja bergerak secara fleksibel. Jika seperti itu, maka mereka menggunakan perangkat aerodinamika bergerak yang terlarang,” tandas pria 53 tahun itu. ■ RED/RIO/AYID

Related posts

Hingga Minggu 15 September, JAKARTA Pimpin Klasemen Sementara Perolehan Medali di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Berlaga di PON XXI Aceh-Sumut, BRIPDA GINO RINALDI FAUZI Jadi Wakil DKI Sabet Medali Perunggu dari Cabor Muaythai

Digelar di Aceh-Sumut, POLRI Mengerahkan Ribuan Personel Guna Amankan PON XXI 2024