Momentum Pileg & Pilpres 2019, DAILAMI FIRDAUS Ajak Warga Jakarta Gunakan Hak Pilih

JAKARTA (POSBERITAKOTA) -Tak lebih dari 20 hari ke depan, pesta demokrasi Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 bakal digelar atau tepatnya pada 17 April mendatang. Lagi, masyarakat Indonesia dituntut kesadarannya, agar menggunakan hak pilih untuk menentukan wakil rakyat serta pimpinan nasional berikutnya.

Senator Prof Dr H Dailami Firdaus, secara tegas menghimbau supaya warga Jakarta, mau mendatangi TPSTPS untuk memberikan hak suaranya. Karena itu, ia juga berharap jangan sampai masyarakat bersikap apatis atau memilih golput. Sebab, satu suara akan berarti bagi keberlangsungan bangsa dan negara untuk lima tahun kedepan.

“Pokoknya, nggak ada alasan bagi warga Jakarta, apalagi merasa punya kendala. Apalagi pada hari pencoblosan, diberlakukan hari libur secara nasional. Toh, setelah nyoblos, tetap masih bisa beraktifitas seperti biasa,” saran Anggota DPD RI/MPR RI yang kerap dipanggil dengan nama Bang Dailami tersebut.

Ditambahkannya bahwa untuk Pemilu 2019 kali ini, warga masyarakat telah diberikan sosialisasi yang cukup oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Bahkan bisa mengetehui caranya, baik melalui pemberitaan di media cetak, online maupun televisi.

“Saya ingin mengajak, marilah kita suksesan pesta demokrasi Pileg dan Pilpres 2019 ini. Bahkan, warga Jakarta diminta peran sertanya, agar bisa berjalan langsung, umum, bebas, rahasia dan jujur serta adil,” tegas Bang Dailami.

Dalam pandangannya saat ini warga atau masyarakat DKI Jakarta, sudah lebih cerdas dari sebelumnya. Karena itu pula, ia sangat yakin bahwa tingkat partisipasinya bakal maksimal atau bisa mencapai 100 persen.

“Semoga jalannya Pileg dan Pilpres yang digelar serentak untuk pertama kalinya, lancar serta sukses,” pungkas putra dari Prof Hj Tuty Alawiyah AS (almh) dan cucu dari Kyai Kharismatik Betawi, KH Abdullah Syafi’ie (alm) tersebut. ■ RED/ADV/AGUS SANTOSA

Related posts

Dihadiri Cagub Ridwan Kamil, ADI KURNIA Bersama AKSI Berbagi 5000 Tebus Sembako Murah di Condet Jaktim

Bukan Hanya dari Tokoh Masyarakat Jakarta, PRAMONO – BANG DOEL Kantongi ‘Peluru Emas’ Dukungan Ulama & Habaib

Rasanya Sulit Tembus 51 Persen, PILKADA JAKARTA 2024 Bakal Melalui Dua Putaran