JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan secara simbolis membuka kegiatan Indonesia Content Creator Summit (ICCS) 2019, di Kawasan Dunia Fantasi, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Jumat (29/3) malam. Dalam kesempatan ini, Anies menyampaikan bahwa Pemprov DKI terus mendorong kehadiran para pencipta konten di Ibukota yang tengah mempersiapkan City 4.0.
“Dalam hal ini peran pemerintah sebagai kolaborator dan warga sebagai ko-kreator sehingga, kita semakin optimis bahwa Kota Jakarta dapat sejajar dengan kota-kota lain di negara maju,” ujar Anies.
Ia pun berharap para pencipta konten dapat berkolaborasi dan berkontribusi dengan kemajuan dunia digital yang membawa dampak positif, bermanfaat bagi masyarakat dan juga dapat mengedukasi masyarakat akan pentingnya Informasi dan Teknologi (IT).
Tak hanya itu, diharapkan kolaborasi tersebut dapat mengurangi dampak negatif di kalangan generasi milenial atau meminamilisir penyebaran informasi bohong atau hoax.
“Kami sedang mendorong agar Jakarta ini menjadi sebuah tempat di mana para content creator bisa berkreasi. Ini salah satu tempat yang kita ingin mengundang teman-teman untuk berkreasi di tempat ini,” ujar Anies di hadapan segenap undangan, termasuk kawula muda penggiat dunia digital.
Di samping itu, Gubernur juga mengapresiasi dan menyambut positif kegiatan ini. Sebab, kegiatan ini memiliki arti dan manfaat penting untuk membangun ekosistem positif bagi para pembuat konten.
Tentunya, juga dapat menjadi ajang berbagi pengalaman, bertukar ilmu, serta membangun kerja sama yang baik antar komunitas. Sehingga, dapat makin merangsang pembuat konten untuk lebih menciptakan karya-karya terbaiknya.
Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol, Tbk., C. Paul Tehusijarana menambahkan kegiatan ini berlangsung selama 3 hari, pada 29-31 Maret 2019. Gelaran ini turut mengajak peserta untuk menjelajahi seluruh destinasi wisata yang terdapat di kawasan Ancol, termasuk menyambangi Pulau Bidadari yang baru saja dibuka kembali dengan tema baru ‘Gateway to Batavia’.
Selain itu, para peserta juga akan menjelajahi Jakarta menggunakan beragam jenis transportasi yang tersedia, seperti Transjakarta, LRT, dan MRT.
“Kami adakan kegiatan ini selain menjadi ajang temu juga ingin meningkatkan animo para content creator agar dapat lebih aktif untuk berkarya”, ucapnya.
Perlu diketahui, penyelenggaraan ICCS 2019 diinisiasi oleh PT Pembangunan Jaya Ancol, Tbk. serta didukung oleh BUMD antara lain PT Bank DKI, PT Transportasi Jakarta, PT MRT Jakarta, PD Pembangunan Sarana Jaya, dan Perumda Pasar Jaya.
Kegiatan ini sekaligus sebagai apresiasi kepada para pencipta konten yang produktif menciptakan konten berkualitas, khususnya dan memberikan manfaat bagi masyarakat Indonesia. Peserta ICCS 2019 yang berjumlah 60 orang ini berasal dari Jakarta, Medan, Bandung dan Yogyakarta.
ICCS 2019 diselenggarakan karena melihat potensi fenomena pembuat konten di media sosial yang cukup digandrungi generasi muda saat ini, ditambah perkembangan media sosial di Indonesia yang kini begitu pesat. ■ RED/JOKO/G