Perbaiki Jalan, DINAS PU KABUPATEN TEGAL Pancang Target Rampung H-5 Lebaran

SLAWI (POSBERITAKOTA) – Proyek perbaikan jalan alternatif bagi pemudik yang akan melintasi jalur Lebakgidealowah ke arah selatan, Bojong, Pagerbarang, Margasari, Larangan dan Kemantran, hingga kini kondisinya sudah mencapai 70 persen. Dinas PU (Pekerjaan Umun) Kabupaten Tegal memancang targer rampung pada H-5 Lebaran.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas PU, Heri Suhartono, saat menggelar jumpa pers di studio mini Humas Pemkab Tegal. Diharapkan pada hari ke-5 sebelum Lebaran, jalan-jalan yang semula rusak sudah kembali laik fungsi. “Termasuk jalan berlubang sudah ditambal dan bisa dilalui dengan aman,” tegasnya, Rabu (22/5).

Ditambahkannya bahwa ada beberapa ruas jalan yang terpaksa belum bisa diperbaiki di tahun 2019 ini, karena keterbatasan anggaran. Ada dua kategori jalan yang pengerjaannya harus dilakukan dengan skema proyek, yakni kondisi jalan rusak berat dan rusak sedang.

“Seperti halnya jalan Bader dan Kedungjati ke Warureja yang diusulkan pengerjaannya tahun 2020 dengan mekanisme lelang. Sedangkan untuk jalan dengan kategori rusak ringan, diperbaiki dengan pemeliharaan rutin seperti penambalan lubang oleh tim DPU,” ungkap Heri Suhartono.

Sementara itu jalan yang rusak berat tersebut, kata Heri lagi, bukan berarti tidak bisa dilalui kendaraan umum. Tetap bisa dilewati, tapi perlu kewaspadaan ekstra pengendaranya dengan mengurangi kecepatan, seperti di Jalan Babadan ke Warureja Kabupaten Tegal. Belum bisa dikerjakan perbaikan karena terkait kebutuhan anggaran ideal perbaikan jalan.

Menurut Kepala Dinas PU Kabupaten Tegal, targetnya 2024 mendatang sudah rampung semua. Sebab, setiap tahun setidaknya Pemkab Tegal harus mengalokasikan Rp 550 miliar. Jumlah yang tidak sedikit dibandingkan anggaran yang tersedia saat ini antara Rp.150 sampai 170 miliar.

Namun begitu, secara prinsip pihaknya bersama jajaran Pemkab Tegal, selalu berupaya memberikan yang terbaik untuk masyarakat. Tentu saja agar masyarakat merasa aman dan nyaman saat melintasi di semua jalur jalan di wilayah Kabupaten Tegal. ■ RED/CAHYO NG/GOES

Related posts

Sambil Bawa Bantuan, KAPOLRI Tinjau Posko di Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi NTT

Upgrade Skill Hingga Mancanegara, DR AYU WIDYANINGRUM Raih Penghargaan Bergengsi ‘Beautypreneur Award 2024’

Setelah Buka di Paris, RAFFI AHMAD Bikin Cabang Restoran ‘LE NUSA’ di Jakarta