PosBeritaKota.com
Syiar

Momentum Ramadhan 1440 H, H BECENG Minta Warga Jakarta Melupakan Perbedaan

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Fokus menjalani ibadah puasa dengan mengendalikan segala nafsu duniawi, harus dimanfaatkan betul-betul dalam momentum Ramadhan 1440 H di tahun 2019 ini. Apalagi bangsa Indonesia baru saja usai melaksanakan pesta demokrasi (Pemilu) dengan aman dan damai.

Ajakan tersebut datang dari anggota DPRD DKI Jakarta yang juga tokoh Betawi, HR Khotibi Achyar alias H Beceng (Betawi Cengkareng). Bahkan sekaligus meminta khususnya bagi warga Jakarta agar lebih meningkatkan Ukhuwah Islamiyah, apalagi saat datangnya Ramadhan yang disebut-sebut sebagai bulan penuh rahmat, kebaikan dan keberkahan.

“Lupakanlah perbedaan sebelumnya karena proses Pemilu. Ini momentum Ramadhan harus benar-benar kita manfaatkan untuk membangun dan meningkatkan Ukhuway Islamiyah,” tutur politisi Partai Golkar itu saat dihubungi POSBERITAKOTA, Kamis (23/5).

H Beceng meminta agar warga Jakarta tak boleh menyia-nyiakan selama 30 hari di bulan suci Ramadhan. Kenapa? “Sebaiknya, ya lebih banyak berbuat kebajikan. Sebab, balasan dari Allah SWT, justru akan dilipat-gandakan,” paparnya.

Terkait situasi Jakarta yang dalam dua hari belakangan (21-22 Mei) agak berbeda karena ada demo yang cukup panas dan mengkhawatirkan, saran H Beceng, sejatinya hal itu tidak perlu terjadi. Apalagi sempat terjadi gesekan yang dapat mencederai kekhusyukan umat Islam di dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan.

“Menyampaikan aspirasi boleh-boleh saja. Tapi, tak perlu dengan tindakan kasar atau anarkis. Seharusnya dengan santun dan mempertimbangkan waktu. Jangan sampai ibadah sholat Taraweh ditinggalkan,” tutur H Beceng, mengakhiri. ■ RED/GOES

Related posts

Bakal Terus Berbagi ke Masjid, PROGRAM JUMAT BERKAH WARTAWAN Siap Rangkul Peran Artis & Selebritis

Redaksi Posberitakota

Dihadiri Artis Penyanyi Nana Mardiana, MASJID JAMI AL-IKHLAS RW 025 VGH KEBALEN BEKASI Gelar Malam ‘Nuzurul Quran’

Redaksi Posberitakota

Saat Khutbah Jumat di Istiqlal, DR KH ABDUL HALIM SHOLEH MM Bahas Soal Memelihara & Menumbuhkan Ukhuwah Basyariah

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang