Raih Suara Terbanyak, USTADZ KHOIRUL ANWAR Resmi Jadi Ketua DKM Al Ikhlas VGH 025

BEKASI (POSBERITAKOTA) – Melalui proses pemilihan dengan cara voting tertutup, akhirnya ustadz Khoirul Anwar terpilih secara resmi sebagai Ketua Dewan Kemakmuran Mesjid (DKM) Al Ikhlas yang ada di wilayah RW 025 Perumahan Villa Gading Harapan (VGH), Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Minggu (7/7) malam.

Pria kelahiran Demak berusia 39 tahun tersebut, meraih sebanyak 56 suara dari seluruh pemilih yang berjumlah 89 orang/suara. Sedangkan pesaingnya, ustadz Muhamad Andi hanya memperoleh 32 suara, karena ada 1 suara abstain. Untuk proses pemilihan Ketua DKM itu sendiri dilakukan sangat demokratis.

Demi mendapatkan sosok Ketua DKM yang amanah, mumpuni serta sesuai dengan kebutuhan, pihak panitia menerima pendaftaran ada 5 calon atau kandidat. Mereka terdiri dari sosok ustadz Muhamad Andi, Aldi Ardian, ustadz Khoirul Anwar, Dedi Kusmayadi dan ustadz Wanito.

Sebelum melangkah proses pemilihan dan penetapan Ketua DKM yang baru, lewat kesepakatan pihak panitia mempersilahkan pemaparan visi dan missi dari kelima kandidat atau calon masing-masing. Selain itu juga harus melewati semacam fit and profertes. Dari ke-5 calon atau kandidat yang lolos untuk dipilih, akhirnya ditetapkan dua calon, yakni ustadz Muhamad Andi dan ustadz Khoirul Anwar.

Ketua Yayasan Mesjid Al Ikhlas RW 25 VGH Kebalen, ustadz Drs HM Makhtum dalam sambutannya sebelum dimulai proses pemilihan, menegaskan terkait hajat peralihan dan pemilihan. Sebab, Ketua DKM yang lama, yakni ustadz Jajang Permana telah purna tugas setelah berdirinya badan hukum Mesjid Al Ikhlas dalam bentuk yayasan beberapa waktu lalu.

Ditambahkan ustadz Makhtum, sebenarnya ada hal yang jauh lebih penting lagi dari sekadar terpilihnya Ketua DKM yang baru. Apa itu? Menurutnya, yakni terkait memelihara, menjaga serta memakmuran mesjid itu yang jauh lebih sulit.

“Karenanya, harus berangkat dari ketaqwaan. Sebab, mesjid yang dibangun dengan ketaqwaan, pastinya bakal lebih bermanfaat, terutama untuk kegiatan syiar keagamaan,” tegas ustadz Makhtum, lagi.

Usai terpilih secara resmi dan dikukuhkan sebagai Ketua DKM oleh Ketua Yayasan Mesjid Al Ikhlas, ustadz Khoiril Anwar langsung memberikan sambutan pertama. Ia pun mengajak seluruh masyarakat (jemaah) agar mempunyai kepedulian untuk memakmurkan mesjid.

“Kita akan bersama-sama dengan kelembagaan RW. Kita akan bangun komunikasi. Mudah-mudahan terjadi sinergisitas antara DKM, RW dan RT-RT. Makanya, saya pun minta, agar jangan sungkan-sungkan dalam memberikan masukan,” ucap Ketua DKM terpilih tersebut.

Dalam kesempatan acara pemilihan Ketua DKM yang baru tersebut, hadir pula Sukoco sebagai pimpinan wilayah atau Ketua RW 25. Termasuk sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat serta Ketua RT 01 sampai RT 17 sebagai perwakilan yang punya hak suara dan tentu saja punya komitmen kuat di dalam membangun kehidupan keagamaan dan sosial kemasyarakatan yang ideal. ■ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

KKN di Rumah Ibadah, UNIVERSITAS IBNU CHALDUN JAKARTA Bikin Seminar Tema ‘Manajemen Keuangan Masjid’

Goresan Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, ‘RELASI TUHAN & HAMBA’

Program ‘Hikmah’ di Masjid Istiqlal Jakarta, SELAMAT BERTUGAS Para Pemimpin Negeri