BEKASI (POSBERITAKOTA) –Dewan Masjid Indonesia (DMI) Bekasi Selatan dan Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Jami Al-Iklas, Minggu (15/9) menyelenggarakan Gebyar Muharram 1441 H di Masjid Al-lkhlas, Perumahan Taman Cikunir lndah, Jaka Mulya, Bekasi Selatan.
Dalam acara Tabligh Akbar yang bertemakan ‘Memakmurkan Masjid dan Membangkitkan Ekonomi Umat’ ini, diisi penceramah kondang KH Munawir Aseli yang pada intinya mengajak pengurus dan jamaah untuk hijrah memakmurkan masjid dengan meningkatkan ekonomi ummat.
“Tentunya dalam hal ini pengurus mesjid dapat membangun koperasi dan mengeset kita dengan bershodaqoh untuk tidak menjadi fakir, tetapi akan menjadikan diri kita peduli kepada sesama ummat. Mari kita makmurkan masjid di lingkungan kita,” tegasnya.
Sebelumnya dalam acara yang dihadiri Ketua Yayasan Al Ikhlas, Ustadz Mubasir S.Pd ini Ketua DMI PC Kecamatan Bekasi Selatan, KH. Muhammad Sodik juga mengajak pengurus masjid dan jamaah untuk memakmurkan masjid dan menata manajemen masjid dengan baik.
“Nah, tentunya ajakan ini sesuai dengan program unggulan DMI PC Bekasi Selatan yakni pelatihan manajemen masjid yang sudah dilaksanakan di Masjid Raya Muhammad Ramadhan, Bekasi,” ucapnya.
Dan, tambahnya, Insya Allah di Bulan Nopember 2019 DMI PC juga akan melaksanakan pelatihan mengelola keuangan masjid. Untuk itu ia berharap donasi dari pengurus DMI PC Bekasi Selatan mampu memberikan cenderamata kepada petugas masjid, Imam Rowatib dan sekaligus memberikan buku Panduan Khotib Jumat dari MUI Pusat untuk masjid yang dikunjungi DMI PC Bekasi Selatan.
Sementara itu Lurah Jakamulya, H Bachruddin SH SMi, menghimbau kepada warganya agar selalu menjaga kebersihan dan yang teenting adalah selalu taat membayar pajak demi kemakmuran warga sendiri. ■ RED/BUDHI/GOES