Wagub Ariza Patria Tinjau Lokasi, KAWASAN CIGANJUR JAKSEL Diterpa Longsor & Banjir

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Hujan lebat dengan durasi hampir satu setengah jam (90 menit) lamanya, menyebabkan banjir dan tanah longsor di kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan, Sabtu (10/10/2020) malam. Wagub DKI Jakarta, Ariza Patria, langsung mengunjungi permukiman warga yang terkena musibah.

Lokasi longsor yang terdampak langsung berada di Jalan Damai RT 04/RW 02 Kelurahan Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Kejadiannya longsor itu sendiri pada pukul 20.04 WIB. Sedangkan hujan deras mulai turun sejak pukul 18.50 WIB.

Dari data informasi yang berhasil dihimpun POSBERITAKOTA, terkait laporan adanya banjir dan tanah longsor diterima oleh petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan. Sebanyak 5 Unit Mobil Damkar langsung dikerahkan.

“Ya, awalnya kami mendapat laporan. Setelah datang ke lokasi, ketinggian air sudah mencapai 120 centimeter,” terang Sukoco, perwira piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan kepada media, Sabtu (10/10/2020) malam.

Setelah mendapat laporan dari Dinas Gulkarmat DKI Jakarta, Wagub Ariza Patria meluncur untuk mendatangi lokasi longsor dan banjir. Ikut memberi komando dan meminta petugas memprioritaskan langkah penyelamatan lebih dulu, terutama jika ada korban manusia.

Ariza pun langsung ikut membagi-bagikan bantuan makanan dan minuman, terutama kepada warga masyarakat yang menjadi korban longsor dan banjir. “Pada intinya, Pemprov DKI harus cepat hadir dan berada ditengah bencana untuk memberikan bantuan,” tegas Wagub.

Selain puluhan petugas yang diterjunkan, ada pula 5 Unit Mobil Damkar. Termasuk 1 UnitAGD, 1 Unit PLN, 1 Unit PMI, 1 Unit Dishub, 1 Unit Bina Marga,1 Unit Dinas SDA, Personil Polsek dan Koramil, Peraonil Kelurahan Ciganjur serta Personil PPSU Ciganjur. Mereka bersatu padu untuk memberikan bantuan kepada para korban banjir dan longsor.

Sampai berita ini diturunkan, para petugas masih mendata secara detail. Baik itu jumlah rumah yang terkait langsung menjadi korban longsor maupun banjir. Diperoleh data sementara, ada satu orang korban yang meninggal dunia. ■ RED/THONIE AG/GOES

Related posts

Gelar Ajang AHJ 2024, DINAS KOMINFOTIK DKI Harapkan Peran Humas Jaga Reputasi Jakarta Kota Global

Dihadiri Cagub Ridwan Kamil, ADI KURNIA Bersama AKSI Berbagi 5000 Tebus Sembako Murah di Condet Jaktim

Bukan Hanya dari Tokoh Masyarakat Jakarta, PRAMONO – BANG DOEL Kantongi ‘Peluru Emas’ Dukungan Ulama & Habaib