Banyak Artis Kena COVID-19, NENENG ANJARWATI Pilih Batasi Kegiatan Diluar Rumah

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Kasus artis kena COVID-19 yang diantaranya menimpa Uya Kuya, Ashanty dan terakhir Rina Gunawan, harus jadi pelajaran berharga bagi dunia hiburan di Tanah Air. Artinya bahwa memang benar, kalau virus Corona terbilang ganas dan mematikan. Sedangkan di Indonesia sudah menembus angka 1 juta orang lebih yang terpapar.

“Saya juga kaget saat tahu kalau Rina Gunawan dikabarkan meninggal dunia. Bahkan masih dalam perawatan di RS Pertamina Simpruq. Sebelumnya sempat dinyatakan positif COVID-19,” tutur Neneng Anjarwati yang dikenal sebagai artis dangdut itu kepada POSBERITAKOTA, Rabu (3/3/2021).

Berdasarkan fakta tersebut di atas, penyanyi spesialis tembang house music satu ini, mengaku was-was. Karenanya, Neneng memilih untuk membatasi punya kegiatan diluar rumah. Tujuannya, tentu saja agar mengurangi risiko tertular COVID-19.

“Jadi, kalau pun harus keluar rumah, jika ada keperluan mendesak saja. Itupun bukan untuk mendatangi tempat keramaian. Harus pilih-pilih dan selektif terhadap tempat yang akan saya kunjungi,” tutur penyanyi yang punya jukukan sebagai Ratu House Dangdut itu, lagi.

Sebagai harapannya, Neneng kepengen program vaksinasi yang sedang dilaksanakan Pemerintah bisa berjalan lancar. Termasuk memberikan ampul vaksin anti COVID-19 yang benar-benar ampuh. Harus memberikan rasa aman dan nyaman.

“Begitu masyarakat mendapat giliran disuntik vaksin anti virus COVID-19, juga merasa yakin banget. Sehingg tak memunculkan sikap keragu-raguan,” pungkas Neneng Anjarwati. □ l RED/RAMADHAN ALDIANSYAH/GOES

Related posts

Sosok Senator Bang Dailami, KETUA LSM ‘BRANN’ SUDIRMAN Sebut Punya Modal & Cukup Mumpuni Jika Maju Sebagai Cagub DKI

Hasil Debatnya Jadi Favorit, KETUM PRO – AMIN Yakin Sosok Anies Baswedan Beri Daya Tarik Pemilih

Gelar Acara Maulid Bersama Sahabat AKSI, ADI KURNIA SETIADI Jadikan Politik Sebagai Sarana untuk Ibadah