Beri Kemudahan Masyarakat Berqurban via Online, BAZNAS Gandeng Aplikasi Grab & BenihBaik

JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ Bagi masyarakat luas yang kepengen menunaikan niatnya untuk berqurban dalam momentum Idhul Adha 1443 H akhir pekan ini, tak perlu repot-repot mencari tempat atau mendatangi panitia. Cukup buka aplikasi Grab dan BenihBaik, niscaya kemudahan pun bakal didapat dan jauh lebih praktis. Termasuk penyaluran untuk daging hewan qurban pun dipastikan tepat sasaran.

Demi memberikan kemudahan plus cara praktis bagi masyarakat luas, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) menjalin kerjasama dengan Grab dan BenihBaik. Jadi, jika niat mau berqurban, tentu saja cukup buka aplikasi Grab melalui link bit.ly/kurbanbaznas-grab. Atau, bisa juga dengan cara mengklik kampanye qurban di aplikasi Grab, klik Badan Amil Zakat Nasional, kemudian pilih hewan qurban dan dilanjutkan pembayaran.

“Alhamdulillah, semakin bertambah pihak yang menjalin kolaborasi bersama BAZNAS dalam menebar banyak manfaat. Bahkan, langkah ini merupakan salah satu upaya BAZNAS dalam memberi kemudahan masyarakat untuk berqurban melalui Qurban Online BAZNAS,” ucap Ketua BAZNAS RI, Prof Dr KH Noor Achmad MA, Senin (4/7/2022).

Dalam pelaksanaannya, Noor mengaku optimistis, karena masyarakat akan menyambut baik inovasi ini. Bisa mendapat kemudahan untuk membeli hewan qurban secara online. Terlebih aplikasi Grab sudah banyak digunakan masyarakat sehari-hari. Termasuk, BenihBaik merupakan mitra crowdfunding BAZNAS sejak lama.

Program qurban yang diaplikasikan melalui kerjasama ini akan sangat mendorong suksesnya Qurban Online BAZNAS. Apalagi bukan hanya bertujuan untuk melayani para pequrban dalam menjalankan ibadah. Namun juga dapat mendorong pemberdayaan ekonomi pedesaan, khususnya bagi para peternak.

Disamping para peternak mendapatkan manfaat ekonomi demi peningkatan kehidupannya, masyarakat desa pun otomatis bakal memperoleh tambahan asupan gizi dari daging hewan qurban yang didistribusikan melalui program ‘Qurban Online BAZNAS’.

“Jadi, melalui Qurban Online BAZNAS ini, manfaatnya turut dirasakan masyarakat di pedesaan. Apalagi hewan qurban disembelih langsung di daerah-daerah pedesaan, daerah 3T, perbatasan negara hingga menjangkau wilayah bencana. Dengan begitu, sebaran daging hewan qurban, dapat dirasakan langsung oleh saudara-saudara kita,” papar Noor, lagi.

Sejatinya, kolaborasi antara BAZNAS, Grab dan BenihBaik sebelumnya telah terjalin cukup lama. Hal itu pula sebagai upaya bersama mendukung kesejahteraan umat serta mengembangkan ekonomi syariah.

“Dalam hal ini, tentu kami terus berusaha menjaga kolaborasi ini, agar terus terjalin demi kepentingan dan kesejahteraan umat. Semakin banyak berkolaborasi, maka semakin banyak pula masyarakat yang bisa berdonasi dan terbantu melalui berbagai program yang digulirkan BAZNAS dan mitra,” jelas Noor.

Sementara itu President of Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata, mengungkapkan bahwa sebagai perusahaan yang percaya akan pemanfaatan teknologi untuk membawa dampak positif. Oleh karenanya, Grab melanjutkan komitmen dalam mempermudah akses untuk melakukan qurban online melalui kerjasama dengan BenihBaik dan BAZNAS.

“Program yang telah dilaksanakan sejak 2021 ini, diharapkan dapat menjadi alternatif bagi masyarakat untuk berqurban. Lantas, pada saat yang sama juga menebar manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan serta turut berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi syariah di Tanah Air,” ujar Riszki.

Hal senada pun disampaikan Firdaus Juli selaku CMO dari BenihBaik.com. Bahkan, pihaknya berpandangan dimana BenihBaik berkomitmen penuh untuk mendukung berbagai program BAZNAS, terutama dalam rangka untuk mensejahterakan umat.

“Pastinya, kami menyambut baik kolaborasi ini. Tentunya demi memberi manfaat dan menebar kebaikan ditengah kehidupan masyarakat, selain sebagai bentuk komitmen positif BenihBaik. Terlebih, BAZNAS telah lama menjadi mitra kami. Semoga komitmen bersama ini dapat terus terjaga dengan langgeng serta lebih baik lagi kedepannya,” ucap Firdaus, mengakhiri. ■ RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Sambil Bawa Bantuan, KAPOLRI Tinjau Posko di Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi NTT

Upgrade Skill Hingga Mancanegara, DR AYU WIDYANINGRUM Raih Penghargaan Bergengsi ‘Beautypreneur Award 2024’

Setelah Buka di Paris, RAFFI AHMAD Bikin Cabang Restoran ‘LE NUSA’ di Jakarta