BEKASI KOTA (POSBERITAKOTA) □ Insiden maut kecelakaan truk tronton di depan sekolah Kota Baru, Kranji, Bekasi Kota, menyisakan duka mendalam karena banyak memakan korban jiwa hingga belasan orang. Namun seluruh korban meninggal dan luka-luka, bakal mendapat jaminan atau memperoleh santunan dari pihak Jasaraharja.
Janji tersebut diungkapkan Direktur Operasional Jasaraharja, Dewi Aryani Suzana dalam keterangannya kepada media yang menemuinya di RSUD Bekasi Kota, Rabu (31/08/22). Seluruh korban meninggal dan luka-luka saat ini mendapat pelayanan di rumahsakit tersebut.
“Yang pertama, kami menyampaikan duka cita mendalam atas musibah yang terjadi ini. Kami dari pihak Jasaraharja sebagai kepanjang tanganan Pemerintah, segera meminta tim melakukan pendataan. Dan, kami pastikan keterjaminan korban kecelakaan ini baik meninggal dunia maupun luka-luka,” paparnya.
Dari data sementara yang ada, 11 orang dinyatakan meninggal dunia dan 23 orang mengalami luka berat dan ringan. Pihak Jasaraharja juga masih terus melakukan pendataan terkait dengan ahli waris bagi korban yang meninggal dunia.
“Insha Allah ya dalam waktu dekat ini kita akan menyampaikan santunannya. Untuk yang luka-luka, kami sudah mengeluarkan garanti letter untuk rumah sakit, masing-masing maksimal 20 juta,” tambah Dewi, lagi.
Bagi setiap korban meninggal, Jasaraharja akan memberikan uang santunan sebesar 50 juta rupiah. Sedangkan untuk korban luka yang dirawat akan diberikan jaminan masing-masing 20 juta rupiah. Bahkan, sistem jemput bola dilakukan pihak Jasaraharja ke rumahsakit yang menampung para korban. ■ RED/DANU SP/ EDITOR : GOES