Mulai Tahun 2023 Ini, JURI FFWI Bebas & Gratis Menonton di Bioskop Manapun

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Ajang Festival Film Wartawan Indonesia (FFWI) terus dikembangkan dan disempurnakan dalam hal manajemen serta sistem penilaian. Bahkan, mulai saat ini untuk seluruh Dewan Juri FFWI bebas menonton film peserta tahun 2023 di manapun secara gratis. Termasuk seluruh biaya pembelian karcis menonton film ditanggung panitia FFWI.

“Tentu saja sistem ini bakal memudahkan juri menonton film peserta FFWI 2023 di bioskop. Kapan saja mau menonton silakan, sepanjang masih tayang di bioskop,” ucap Presiden FFWI XIII, Wina Armada Sukardi melalui keterangan tertulisnya yang diterima POSBERITAKOTA, Selasa (5/9/2023).

Dijelaskannya lebih lanjut bahwa melalui sistem tersebut, tak ada alasan lagi bagi Dewan Juri untuk tidak menonton film peserta. ”Di FFWI 2023 ini, juri yang tidak menonton film peserta, dilarang memberikan penilaian terhadap film tersebut,” tegas Wina, lagi.

Sedangkan Ketua Bidang Penjurian FFWI XIII, Tertiani Simanjuntak, menerangkan bahwa sistem ini dapat terjuwud karena ada kerjasama yang baik antara panitia FFWI dengan para pemilik jaringan bioskop.

“Jadi, kesemua film yang ditonton oleh Dewan Juri FFWI tetap dibayar kepada bioskop oleh panitia. Tapi, jurinya sendiri gratis,” kata Tertiani.

Namun untuk mekanismenya, imbuh Tertiani, panitia FFWI 2023 bakal memberikan tiket kepada para Dewan Juri yang akan menonton film peserta. Jadi para Juri sama sekali tidak mengeluarkan biaya apapun, alias gratis.

“Yang pasti, kita memberi kemudahan menonton kepada anggota Dewan Juri untuk menonton seluruh film peserta FFWI tahun 2023 ini,” tutup mantan wartawati The Jakarta Post tersebut. © RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Cucu Pertama Sebagai Pelengkap Kebahagiaan Tak Ternilai, MAYA ANGKASA Rayakan HUT ke-2 Parvezio Kayana Chandra

Nyambi Bisnis Olshop RYD Parfum, RYANA DEWI Selalu Siap Jika Diminta Nyanyi di Panggung Dangdut

Usaha Rumah Makan & Catering Jalan Terus, RINI ANDRIANI Ngaku Bakal Tetap Aktif di Jalur Nyanyi