29.1 C
Jakarta
26 June 2024 - 12:02
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Di Stadion GBK, POLISI Minta Supporter Tak Bawa Kembang Api Saat Nonton Laga Indonesia Lawan Irak

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Mapolsek Tanah Abang meminta dan sekaligus mengingatkan agar para pendukung Indonesia, tidak membawa flare (kembang api-red) saat menyaksikan laga Timnas Indonesia menghadapi Irak. Sedangka laga itu sendiri, rencananya digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024) besok.

“Jadi, kita tegas melarang supporter membawa flare untuk kepentingan bersama. Juga agar penonton pemain dan seluruh yang datang ke GBK merasa nyaman,” ujar Kapolsek Tanah Abang, Kompol Aditya Sembiring, di Jakarta, Rabu (5/6/2024).

Ditambahkan Aditya bahwa pihaknya juga telah berkoordinasi kepada masing masing korlap untuk memantau anggotanya agar bisa mematuhi himbauan yang ada. Sebab ini merupakan upaya untuk menciptakan kultur yang nyaman dalam sebuah pertandingan. “Nah, jika bukan kita, siapa lagi yang menjaga ketertiban,” tuturnya.

Pada bagian lain, Aditya juga mengutarakan bahwa pihaknya menerjunkan sebanyak 1000 anggota gabungan yang melakukan pengamanan pada perhelatan tersebut. “Malah, kami menyebar anggota untuk memastikan tidak ada supporter yang membawa flare/kembang api,” tuturnya.

Langkah ketat dengan melakukan pemeriksaan, mulai dari pintu masuk kawasan GBK. Kemudian di Plaza GBK hingga sekitar lapangan bola utama. “Tak lupa, kita juga sebar anggota, baik di tempat terbuka maupun tertutup. Tujuannya agar tidak ada penonton yang flare,” katanya.

Kembali ditambahkan mantan Kabag Ops Polres Bandara, jika ada pendukung yang kedapatan membawa flare akan ditindak dan dibawa ke Mapolsek Tanah Abang dan bahkan untuk langsung di BAP.

Menutup keterangannya, Aditya meminta para penonton untuk waspada pada saat pertandingan selesai. Pasalnya, di saat ini aksi pencopetan kerap terjadi. Dimana para penonton hendak keluar secara bersamaan. Di sinilah kesempatan para pelaku pencopetan melancarkan aksinya.

“Meskipun sejauh ini belum ada laporan terkait aksi pencopetan. Namun, kami meminta masyarakat untuk waspada saat pertandingan selesai,” saran Aditya.

Patut diketahui Timnas Sepakbola Indonesia akan menghadapi Irak pada perhelatan Qualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Kamis (6/6/2024). © RED/RIO RIZKY/EDITOR : GOES

Related posts

Lagi Asyik Duduk di Jok Motor, REMAJA Terpental Diseruduk Hummer

Redaksi Posberitakota

Bikin Semrawut & Macet, WARGA PASAR MINGGU Minta PKL Jl Raya Ragunan Ditertibkan

Redaksi Posberitakota

Dampak Kebocoran Pipa Air Baku PJT II, INI KATA CORPORATE SECRETARY PAM JAYA GATRA VAGANZA : “Bakal Ganggu Suplai Air di 84 Kelurahan”

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang