27.3 C
Jakarta
8 September 2024 - 06:23
PosBeritaKota.com
Top News

Tokoh Pers Nasional, H KAMSUL HASAN Kini Telah Pergi untuk Selamanya

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Tokoh Pers Nasional yang juga mantan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jaya, H Kamsul Hasan, kini telah pergi untuk selamanya (meninggal dunia), Selasa (9/7/2024) kemarin.

Kabar duka tersebut membuat sejumlah rekan-rekan almarhum merasa kehilangan. Meski beberapa tahun belakangan didera penyakit berkepanjangan, namun semangat dan perhatiannya masih cukup pers di Tanah Air.

“Innalillahi wainailahi rojiun, ada kabar dari Saudara, Abang dan Senior kita, yakni H.Kamsul Hasan meninggal dunia,” demikian bunyi pesan, Selasa (9/7/2024) siang kemarin melalui grup WhatsApp (WA) di kalangan wartawan peliput sejumlah bidang.

Seperti diketahui H Kamsul Hasan terbilang hampir 40 tahunan bekerja di Harian Ibukota ‘Pos Kota‘. Sejak awal tahun 80-an hingga memasuki masa pensiunan di era 2000-an. Selain itu tercatat pernah jadi Ketua PWI Jaya dan aktif sebagai tenaga ahli di Dewan Pers.

Sedangkan untuk jabatan terakhir H Kamsul Hasan adalah Ketua Bidang Advokasi dan Pembelaan Wartawan di PWI. Termasuk menduduki jabatan sebagai Ketua Umum Lembaga Konsultan Bantuan dan Penegakan Hukum (LKBPH) PWI Pusat.

Dari latar belakangan pendidikan H Kamsul Hasan menyelesaikan pendidikan Sarjana Komunikasi di Sekolah Tinggi Publisistik (kini Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik/IISIP) Jakarta. Kemudian meraih gelar Sarjana Hukum dan Magister Hukum dari STIH Iblam Jakarta.

Sejak Selasa (9/7/2024) kemarin, para rekan-rekan wartawan Ibukota yang pernah kenal dekat dengan almarhum, silih berganti datang melayat ke rumah duka. Baik itu dari PWI Pusat, PWI Jaya, Dewan Pers maupun kalangan masyarakat umum dan profesional.

Saat ini jenazah masih disemayamkan di rumah duka atau tepatnya di Jalan Tebet Barat 1-D No 10 RT 001/RW 002 Kelurahan Tebet Barat, Jakarta Selatan.

Menurut pihak keluarga, selanjutnya jenazah akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Menteng Pulo, Jakarta Selatan, Rabu (10/7/2024), pukul 10.00 WIB pagi ini. © RED/GOES

Related posts

Karya Kumpulan Puisi ‘Memo Kemanusiaan’, WARTAWAN & SASTRAWAN AKHMAD SEKHU Diterbitkan Balai Pustaka

Redaksi Posberitakota

Ajak Diskusi Prof Din Syamsudin, KETUM PAN ZULKIFLI HASAN Bahas Program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

Redaksi Posberitakota

Terasa Berjalan di Luar Angkasa, SOSIALITA RANI RAMADHINA Tambah Koleksi Sepatu Galaxy Bocorocco

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang