26.7 C
Jakarta
22 November 2024 - 01:58
PosBeritaKota.com
Nasional

Layani Korban Banjir di Pengungsian, BAZNAS Dirikan Dapur Umum di Sentani

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) mendirikan pos layanan dapur umum untuk melayani masyarakat yang menjadi korban bencana banjir bandang yang terjadi di Sentani, Jayapura, Papua. Dapur Umum BAZNAS ini didirikan di Kampung Dobonsolo, Sentani, Jayapura menyediakan makanan siap saji untuk para pengungsi.

Kepala BAZNAS Tanggap Bencana (BTB), Dian Aditya Mandana Putri dalam keterangan rilisnya di Jakarta mengatakan, Dapur Umum BAZNAS memberikan layanan kebutuhan makanan bagi para korban untuk memudahkan mereka agar mereka tak perlu repot-repot memasak makanan terlebih dahulu.

“Ini merupakan kepedulian BAZNAS dalam membantu masyarakat yang tengah tertimpa musibah, ” katanya, Selasa (19/3).

Ia menambahkan, Dapur Umum BAZNAS menyediakan sebanyak 1.000 paket makanan siap santap yang dibagikan di sejumlah titik di wilayah Sentani. Di antaranya di daerah Halmahera, Yaowari, Masjid Darul Ulum Permai Indah Doyo, dan Gereja Advent Jalan Pasir Sentani.

Sebagaimana diketahui, hujan dengan intensitas tinggi mengakibatkan sejumlah sungai di Sentani, Jayapura meluap dan membuat banjir bandang menerjang rumah warga. Data sementara, sebanyak 79 orang meninggal, dan 43 orang menghilang.

Banjir bandang tersebut juga merusak sebanyak 350 rumah, 8 sekolah, 3 jembatan, dan 3 fasilitas tempat ibadah. “Tim BAZNAS berkoordinasi untuk menyiapkan bantuan layanan yang lebih komprehensif dengan melibatkan tim BAZNAS Tanggap Bencana, dan Rumah Sehat,” kata Dian. ■ RED/JOKO/G

Related posts

Anggota DPD RI, FAHIRA IDRIS : Kita Memang Mundur Tapi untuk Maju Dua Langkah

Redaksi Posberitakota

Dinobatkan Netizen Jadi ‘Duta Sembako’, CAMEL PETIR Janji Bakal Terus Bantu Masyarakat

Redaksi Posberitakota

Longsor di Jalan Nasional Ponorogo-Trenggalek

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang