32.2 C
Jakarta
24 November 2024 - 12:00
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Fasum Dipakai Lahan Parkir, PAGUYUBAN WARGA CLUSTER GREEN VILLAGE Protes Indomart

BEKASI (POSBERITAKOTA) – Merasa tak nyaman karena fasilitas umum (Fasum) miliknya dipakai untuk kepentingan lahan parkir, Paguyuban Warga Cluster Green Village (PWCGV) Kelurahan Perwira, Bekasi Utara, mengajukan protes keras terhadap Indomart. Apalagi adanya sikap main bongkar taman yang berada di depan pintu masuk perumahan tersebut.

Prinsipnya, mereka bukan menolak berdirinya badan usaha Indomart. Namun yang diprotes keras adalah soal keberadaan Fasum milik perumahaan (Cluster-red), karena seenaknya dibongkar dan kemudian digunakan untuk lahan parkir bagi pengunjung Indomart.

Sebenarnya, masalah tersebut diketahui oleh Ibnu Yuda S selaku Ketua Paguyuban Warga Green Village yang berada di wilayah RW 07 Kelurahan Perwira. Bahkan pihaknya juga sudah membuat laporan tertulis ke kelurahan setempat serta ke pihak developer.

Pada intinya dengan tujuan untuk mempertanyakan soal penggunaan Fasum tersebut. Namun, sampai sekarang, belum ada respon dan tanggapan. Harapannya tentu saja bisa secepatnya dilakukan mediasi antara warga dengan pemilik Indomart.

Disebutkan bahwa berdirinya Indomart di situ merupakan relokasi yang sebelumnya berada di sebelah Sekolah Taruna Bangsa. Kemudian menyewa ruko pribadi milik Abdul Rohim.

Namun, herannya kenapa pihak Indomart, main seenaknya membongkar taman yang menjadi Fasum milik warga Cluster Green Village, kemudian memanfaatkan sebagai lahan parkir bagi usaha mereka.

Sementara itu Ketua RW 07 Kelurahan Perwira, Martono, saat dikonfirmasi POSBERITAKOTA, Sabtu (23/3), membenarkan kalau ada protes dari Paguyuban Warga Cluster Green Village. Bahkan pihaknya tengah mengupayakan mediasi antara warga dengan pemilik Indomart.

“Sampai sejauh ini, saya sebagai Ketua RW, masih mengupayakan. Termasuk mengontak pemilik Indomart, agar bisa bertemu dengan warga yang protes. Tujuannya, tentu saja untuk mencari titik temu,” papar Martono memberikan klarifikasi. ■ RED/GOES

Related posts

Di RPH Dharma Jaya, PJ GUBERNUR DKI HERU BUDI HARTONO Ikut Sumbang Sapi Qurban & Pastikan Kesiapan Fasilitas Pemotongan

Redaksi Posberitakota

PERINGATI HUT KE-12, RUMAH SINGGAH ‘BUNDA LENNY’ CIPTAKAN MAKNA MONUMENTAL SEBAGAI RUMAH PELAYANAN

Redaksi Posberitakota

Dituding Punya Proyek Pohon Imitasi, DIREKTUR PCA Sebut ‘Itu Salah Alamat’

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang