25.2 C
Jakarta
22 November 2024 - 08:21
PosBeritaKota.com
Nasional

Tak Kurang dari 30 Ribu Kendaraan, Pemudik Lewati Pintu Tol Kanci dan Pejagan

BREBES (POSBERITAKOTA) – Volume kendaraan yang datang dari arah Jakarta dan Bandung untuk menuju ke Jawa Tengah (Jateng) atau Jawa Timur (Jatim), sudah mulai meningkat. Itu dikentarai dari dua pintu tol Kanci (Cirebon) dan Pejagan (Brebes), terlihat ramai padat kendaraan roda empat.

Bahkan khusus di pintu tol Brebes Exit (Brexit), terpantau mengalami kemacetan hingga 3 Km. Beruntung aparat kepolisian dari kesatuan lalu lintas yang dibantu aparat terkait lainnya, bisa mencairkan sehingga kendaraan masih bisa jalan merayap.

Dari data pengelola tol Brexit, tidak kurang dari 30 ribu kendaraan yang melewati jalur tersebut untuk melanjutkan perjalanan ke sejumlah kota besar lain di Jateng dan Jatim. Padahal, Rabu (21/6) baru memasuki H-5 menuju puncaknya pada Minggu (25/6) malam mendatang.


Karso
(55), pemudik yang mau mudik ke Brebes, mengaku meski sudah mulai padat kendaraan, tapi beruntung tak terlalu kejebak macet. Ia menggunakan bus antarkota antar provinsi (AKAP), naik dari Terminal Pulogadung.

“Saya harus pulang lebih awal, karena nggak mau kejebak macet sampai berjam-jam. Pas waktunya tiga atau empat hari sebelum Lebaran, sudah ketemu anak dan istri di kampung halaman,” cerita Karso lagi.

Dari pemantauan POSBERITAKOTA hingga pukul 23.00 WIB malam ini, baik di pinti keluar jalur tol Kanci maupun Pejagan, nampak kendaraan masih mengular. Sampai dinihari nanti, diperkirakan bisa mencapai antara 50 hingga 60 ribu kendaraan. ■ Red/Nug/Goes

Related posts

Demi Berdayakan Warga Pedesaan, BAZNAS Beli Hewan Kurban Langsung dari Peternak

Redaksi Posberitakota

Dibackup Mapolsek, MUSPIKA dan MUI SERANG Beberkan Hasil Operasi Pekat Kalimaya 2017

Redaksi Posberitakota

Di 10 Kota Jateng, OK OCE Prasasti Gandeng KOMAS Gelar Seminar ‘Millennial Santripreneurship’

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang