30.8 C
Jakarta
22 November 2024 - 10:15
PosBeritaKota.com
Megapolitan

TANPA PANDANG BULU, KAPOLDA METRO JAYA BAKAL MENINDAK TEGAS PELAKU KEJAHATAN DITENGAH PANDEMI

JAKARTA (POSBERITAKOTA)
Tanpa pandang bulu, begitulah sikap tegas Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Fadil Imran, setiap ada pelaku kejahatan ditengah situasi pandemi COVID-19. Bahkan istitusinya telah menyiapkan hotline yang disebar di media sosial (Medsos). Laporkan ke petugas jika melihat ada tindak kejahatan.

Penegasan tersebut di atas diungkapkan Kapolda Metro Jaya secara terbuka kepada wartawan, saat kegiatan penyerahan barang bukti tabung gas hasil pengungkapan kasus kepada Pemprov DKI, di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Selasa (27/7/2021). Tentu dengan harapan dapat berguna bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Apabila melakukan kejahatan, kami akan tindak tegas tanpa pandang bulu. Apalagi misalnya, ada oknum yang menyalahgunakan tugasnya dalam proses importasi, proses distribusi pasti akan kami lakukan penegakan hukum,” kata Fadil.

Ditegaskan Fadil lebih lanjut bahwa Satgas Polda Metro Jaya, juga akan terus bekerja mengawal ketersediaan obat. Termasuk distribusi obat dan penjualan obat di apotek-apotek, agar semuanya bisa berjalan dengan lancar.

“Ini Polres Tangerang juga ungkap. Hal yang sama, Polres Jakarta Barat dua minggu lalu mampu mengungkap pelaku penimbun obat. Tim kami akan terus bekerja,” bebernya.

Dalam kesempatan itu Fadil memaparkan bahwa Polda Metro Jaya telah menyiapkan hotline yang disebar di media sosial (Medsos). Masyarakat yang mengetahui, mendengar atau melihat ada tindak kejahatan terkait pandemi COVID-19, diharapkan mau memberikan laporan agar segera ditindaklanjuti oleh petugas.

“Jadi, ada hotline yang kami sebar di Medsos. Manakala ada masyarakat yang melapor terkait dengan kartel, mafia, organize crime maupun terkait kejahatan di masa pandemi, kami akan segera menindaklanjutinya,” ucapnya.

Menurut Kapolda Metro Jaya, semoga saja barang bukti tabung gas yang diserahkan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. “Iya, harapan kami, mudah-mudahan ini sangat bermanfaat,” pungkasnya. ■ RED/GOES

Related posts

Songsong Tahun Baru 2024, ‘MALAM MUDA – MUDI JAKARTA KOTA GLOBAL’ Bakal Digelar Pemprov DKI

Redaksi Posberitakota

Berkantor di Pulau Sabira, ANIES Pastikan Listrik Beroperasi 24 Jam Nonstop

Redaksi Posberitakota

Ketimbang ‘Jago PKS’, M TAUFIK Dinilai Lebih Cocok Jadi Wagub DKI

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang