25.2 C
Jakarta
22 November 2024 - 08:55
PosBeritaKota.com
Politik

Minta Mujiyono Maju di Pilkada 2024 Besok, PAGUYUBAN KUSUMA LARAS JAKTIM Datang Serahkan Dukungan Lewat Simbol ‘Kuda Lumping’

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Jelang empat bulan kedepan tiba waktunya pelaksanaan Pilkada Jakarta 2024, suasana dukung mendukung pun mulai ramai mencuat kepermukaan. Siapa kira-kira sosok yang cocok dan layak untuk dimunculkan sebagai bakal calon gubernur (Bacagub) atau wakil gubernur (Bacawagub).

Sedangkan salah satu bentuk dukungan yang mencuat adalah kepada Ketua Komisi A DPRD DKI yang juga Ketua DPD Partai Demokrat (PD) DKI Jakarta, Mujiyono. Dan, dukungan tersebut secara natural datang dari Paguyuban Kuda LumpingKusuma Budaya Laras’, Jakarta Timur.

Selaku Ketua Paguyuban Kuda Lumping ‘Kusuma Budaya Laras’ Jakarta Timur, Alek Rohman malah mendatangi Mujiyono dengan menyerahkan dukungan melalui simbol perangkat budaya ‘Kuda Lumping‘, Jumat (28/6/2024) siang.

“Kami datang ke sini untuk memberikan dan sekaligus menyatakan dukungan, agar Pak Mujiyono maju di Pilkada Jakarta 2024 besok,” tutur Alek dihadapan sejumlah media yang memergoki kehadirannya di ruang kerja Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Mujiyono tersebut.

Dijelaskan Alek lebih lanjut terkait perangkat budaya ‘Kuda Lumping‘ yang diserahkan itu sebagai simbol kendaraan tempur Mujiyono untuk maju dalam pertarungan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024 pada Nopember mendatang. “Filosofinya jelas sangat pas menjadi kendaraan bertempur kedepannya,” ucap dia.

Hal lain yang menjadi alasan mendasar dari Paguyuban Kuda Lumping ‘Kusuma Budaya Laras’ mendorong Mujiyono ikut kontestasi Pilgub Jakarta 2024 besok, lantaran dari suku yang sama, yakni dari Jawa. Sehingga pihaknya pun mendukung penuh kemunculan Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta tersebut, agar maju di ajang Pilkada Jakarta.

Jika nantinya Mujiyono bertarung di Pilkada dan menang, Alek pun sangat menyakini bahwa budaya Jawa, salah satunya Kuda Lumping bisa eksis di DKI Jakarta. “Jadi, faktornya karena kedaerahan, sama-sama orang Jawa. Seiringnya waktu, budaya harus tetap eksis,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu Mujiyono tak bisa menampik dan sebaliknya malah menyambut baik sikap Paguyuban Kuda Lumping ‘Kusuma Budaya LarasJakarta Timur yang mendukungnya untuk maju dalam Pilgub Jakarta 2024 nanti.

“Setidaknya, jika ada dukungan dan kalau ada sosok orang Jawa di dalam calon gubernur atau wakil gubernur, jelas hal itu bakal menjadi keuntungan siapa pun itu,” ujarnya.

Ditambahkan Mujiyono merupakan sah-sah saja ada orang Jawa yang mendorong sosok satu daerah untuk bisa ikut serta di dalam pertarungan Pilkada Jakarta.

“Kenapa? Kan politik itu muaranya kekuasaannya. Untuk mendapatkan kekuasaan, hal-hal seperti itu harus dilakukan. Jadi, ini bukan rasis. Juga bukan politik identitas, tapi mapingnya memang seperti itu,” pungkas Mujiyono yang menyambut dengan senang hati kedatangan Alek Rohman dan kawan-kawan. © RED/AGUS SANTOSA

Related posts

Datang ke KPU, SEKJEN KOALISI Kubu Prabowo-Sandi Pertanyakan Tambahan DPT

Redaksi Posberitakota

Deklarasikan ‘Laskar Sakera’, RIBUAN WARGA MADURA di Cakung Jaktim Siap untuk Memenangkan Ganjar- Mahfud di Pilpres 2024

Redaksi Posberitakota

Hasil Mukernas III, PPP MUKTAMAR JAKARTA Membelot Beri Dukungan ke Prabowo-Sandi

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang