26.7 C
Jakarta
22 November 2024 - 03:05
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Akibat Banjir Bikin Jalan Utama Galaxy Bekasi Terputus

BEKASI (POSBERITAKOTA) – Banjir melanda Jalan Utama Perumahan Grand Galaxy Park di Keluruhan Jakasetia, Kota Bekasi, Jawa Barat. Akibat genangan air hujan yang sulit dilalui kendaraan, Selasa (11/4) malam WIB.

“Ketinggian air sudah mencapai 50 centimeter pada pukul 19.30 WIB. Motor saja tidak bisa menerobos jalan utama GGP,” kata seorang pengendara motor, Hanny Kurnia (32).

Menurut warga Jatiasih itu, genangan air tersebut terjadi sepanjang 700 meter mulai dari kolam retensi GGP hingga ke pusat perbelanjaan Grand Galaxy Park. Genangan air terjadi pada dua jalur Jalan Utama Grand Galaxy dari arah Jatiasih maupun dari arah Kalimalang.

Kendaraan tertahan menjelang lokasi genangan. Hanya kendaraan yang tinggi saja yang berani menerobos. Kalau motor dan mobil sedan lebih pilih putar balik cari lokasi aman.


Harry Susilo
(35), pengendara lainnya, mengaku terjebak di antara kemacetan genangan air di lokasi itu. Mobilnya tidak bisa mundur akibat antrean kendaraan yang panjang di belakangnya.

“Mobil depan tidak berani maju dan antrean di belakang mobil saya semakin tambah panjang. Jadi, saya terjebak di tengah hampir 30 menit,” katanya.

Banjir terjadi akibat hujan lebat disertai angin kencang yang berlangsung sejak pukul 17.00 WIB. Volume air yang turun tidak mampu ditampung oleh kolam retensi seluas 1,5 hektare di kawasan itu, sehingga membuat air meluap dan tumpah ke jalan.

Diduga banjir juga terjadi akibat faktor saluran air di perumahan itu yang tersumbat sedimentasi dan sampah. ■ Red/Ays

Related posts

Di Aula Walikota Jakut, BAZNAS BAZIS DKI Gelar Program Hapus Tato & Diikuti 60 Orang Penerima Manfaat

Redaksi Posberitakota

Ditengah Pandemi COVID-19, PELAYANAN PUSKESMAS BABELAN Tegas Pakai Protokol Kesehatan

Redaksi Posberitakota

Tak Sebanding dengan Manfaatnya, PEMPROV DKI Bebaskan Pajak Rumah NJOP Dibawah Rp 2 Miliar

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang