26.7 C
Jakarta
22 November 2024 - 02:44
PosBeritaKota.com
Entertainment

Film ‘Surat Kecil untuk Tuhan’ Diputar Hari Pertama Lebaran

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Film drama mengharukan Surat Kecil untuk Tuhan (SKUT) produksi Falcon Pictures, mengungkap tentang mafia penjualan organ tubuh anak jalanan (anjal) berkedok rumah penampungan. 

Film tersebut akan diputar pada hari Lebaran pertama, 25 Juni 2017 di seluruh bioskop Indonesia, menampilkan Bunga Citra Lestari (BCL) yang berperan sebagai Angel dan Aura Kasih sebagai Ningsih, mantan anak-anak jalanan yang membongkar jaringan sadis tersebut.  

Kisah berawal dari kakak beradik yatim piatu, Anton (Bima Azriel) dan Angel (Izzati Khansa). Mereka terjebak ke dalam suatu sindikat yang memanfaatkan anak-anak terlantar untuk dijadikan pengemis dan pengamen jalanan. Mereka dipaksa menjadi mesin uang tanpa mengenal waktu. Jika setoran kurang, mereka disiksa habis-habisan. 

Kemudian, satu demi satu anak-anak itu dibawa keluar dari panti dengan alasan ada keluarga yang menjadikan mereka anak angkat. Padahal, mereka dikirim ke suatu tempat. Dibius, lalu diambil organ tubuhnya.     

Suatu ketika Angel mengalami kecelakaan. Saat Angel sadar, ia telah ditinggal seorang diri di rumah sakit. Dan sejak saat itulah Angel terpisah dengan Anton

Lima belas tahun berselang di AustraliaAngel tumbuh menjadi perempuan cantik dan pandai berkat keluarga angkatnya. Ia pun berhasil meraih cita-citanya menjadi seorang pengacara. Angel dipertemukan dengan seorang dokter muda asal Indonesia bernama Martin (Joe Taslim). 

Meskipun hidupnya kini penuh dengan kebahagiaan, namun ia masih dihantui masa lalu. Ia tak bisa melupakan kakaknya, Anton. Lalu Angel untuk kembali ke Jakarta untuk menyelesaikan masa lalunya, mencari keberadaan sang kakak. 

Membintangi film drama Surat Kecil untuk Tuhan yang menguras air mata, menjadi tantangan tersendiri bagi BCL. Karena dia harus mengontrol air mata demi menghadirkan emosi yang pas kepada para penonton.

“Emosi yang kita buat dalam sebuah film nggak bisa setiap ada kejadian nangisnya dilepas, makanya ada beberapa adegan yang nangisnya ditahan di dalam dan ada yang boleh dilepaskan,” ujar BCL usai premier film Surat Kecil untuk Tuhan” di CGV Blitz, Jakarta Pusat, Selasa (20/6) malam kemarin. 

Sementara Joe Taslim memiliki rasa yang dalam terhadap film SKUT. Karena apa yang ditampilkan di film ini berbeda dengan film drama lain. 

“Saya yakin penonton film ini akan tergugah untuk lebih peduli terhadap orang lain. Karena film ini sarat pesan moral,” kata Joe

Hal senada dikatakan Aura Kasih yang berperan sebagai Ningsih. “Sebenarnyafilm SKUT adalah film yang bertema sosial dan kepedulian. Saya berharap nantinya penonton bisa terinsppirasi dengan film ini. Jadi lebih peduli dengan sesama dan selalu bersyukur,” tutur Aura Kasih. 

“Bukan hanya kesedihan yang ada di film ini. Kepedulian terhadap keluarga dan orang lain menjadi pesan yang disampaikan film SKUT. Dan saya berharap film ini menjadi film yang menginspirasi,” timpal sang produser Falcon Pictures, Frederica. ■ Red/Ang

Related posts

Ingin Merasa Aman, NANA MARDIANA Siap Jika Diberi Vaksin Anti Virus Corona

Redaksi Posberitakota

PAPINKA MAKIN UNJUK IDENTITAS LEWAT SINGLE ‘CINTA & LUKA’

Redaksi Posberitakota

Malam Tahun Baru, ANDIEN Tampil Spesial di Taman Wisata Candi Borobudur

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang