JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Menyambut perayaan HUT ke-27 SCTV, serangkaian program istimewa serta kegiatan-kegiatan offair telah disiapkan. Salah satunya adalah senam massal di sejumlah titik keramaian dengan gerakan istimewa bernama Senam Satu Untuk Semua (SAUS).
Bertempat di area Car Free Day di bilangan Jl. Sudirman – Jl. MH Thamrin, Jakarta, hari Minggu, 6 Agustus 2017, jam 07.00 pagi, selain SAUS, SCTV juga mengadakan acara Meet & Greet dengan para pemaim dari 3 Sinetron SCTV yang terdiri dari Dua Wanita Cantik, Anak Langit dan Saur Sepuh.
“Satu lagi persembahan istimewa SCTV di usianya yang ke-27, Senam SAUS. Sebuah upaya SCTV turut memasyarakatkan olah raga dan mengolahragakan masyarakat. Senam SAUS diharapkan dapat menjadi gerakan senam iconic yang digemari masyarakat,” kata David Setiawan Suwarto selaku Deputy Director Programming SCTV.
Bersamaan dengan serangkaian program tersebut, SCTV juga menggelar Festival 27 di berbagai kota besar yang diantaranya di kota Bali, Wonosobo, Banyuwangi, Sidoarjo, Sleman, Bandung dan Pandeglang.
Berbagai hiburan menarik dihadirkan di Festival 27, masyarakat juga bisa terlibat di acara Lomba Mewarnai, Senam SAUS, Senam Massal 27, Lomba Khas 27, panggung hiburan yang menghadirkan bintang-bintang yang telah mewarnai layar kaca SCTV, hingga pemutaran film box office tanah air.
Sedangkan untuk Mwalam Puncak HUT SCTV ke-27, bakal diadakan pada 24 Agustus 2017 di Hall D JIEXPO Kemayoran.
Acara tersebut akan dimeriahkan oleh penyanyi asal Amerika Serikat, Bebe Rexha, juga para artis ternama Indonesia diantaranya Agnes Mo, Iwan Fals, Afgan, Raisa, Noah, Kotak dan masih banyak lagi. ■ Red/Ang/Goes