JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Saat ini memang sudah benar-benar memasuki zaman edan. Dimana pun tempat, banyak lelaki uzur (tua-red) pada ngejar-ngejar atau cari ‘daun muda’. Ulah mereka pun sangat menakutkan, bagai ingin menerkam.
Penilaian seperti itu datang dari pedangdut cantik nan seksi, Resty Sayong. Bahkan ia nyaris jadi korban, karena selama ini kerap manggung ke berbagai daerah dan di kafe-kafe. Sebagai balasan, kemudian melampiaskan lewat lagu ‘Badut Tua’ ciptaan Rizal Latief yang merupakan single keduanya.
“Karakter lagu dan syairnya, benar-benar mengangkat dari realitas kehidupan yang ada. Semoga saja bisa mengena dihati masyarakat, khususnya penggemar musik dangdut,” celetuk artis dangdut yang asli kelahiran kota bawang merah dan telor asin, Brebes (Jawa Tengah).
Resty yakin kemunculannya lewat single kedua ‘Badut Tua’, bakal hits di masyarakat. Keyakinannya itu sangat kuat, tentu karena didukung sejumlah pihak. Termasuk dari label TXMusic Asia. Saat meluncurkan debut single ‘Cukup Sudah’, sejatinya lumayan mendapat sambutan.
“Pokoknya, Badut Tua, kayak lagu kritik sosial. Asyik punya buat didengerin sambil joget,” pungkas pemilik nama asli Resti Yuniarsih yang baru saja menginjak usia 25 tahun itu kepada POSBERITAKOTA. □ Red/Goes