TANGERANG (POSBERITAKOTA) – Proses sidang yang harus dijalani rapper kondang, Iwa Kusuma alias Iwa K, kini sudah berujung. Berdasarkan putusan hakim PN Tangerang, Rabu (27/9) kemarin, ia diganjar hukuman selama enam bulan penjara.
Namun putusan tersebut dengan ketentuan menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur. Sejak ditangkap hingga putusan pengadilan, Iwa K tercatat sudah menjalani rehabilitasi selama lima bulan.
“Yang jelas, saya menerima keputusan majelis hakim. Tujuannya agar saya sembuh. Dan, saya cuma sebagai pengguna (pemadat-red), bukan pengedar,” ucap Iwa K, usai putusan sidang.
Ucapan senada dilontarkan Chris Sam Siwu, kuasa hukum Iwa K. “Sebelum jatuh putusan, Iwa K meminta agar saya.tidak mengajukan banding. Justru ingin menerina keputusan hakim, agar masalahnya cepat selesai,” terangnya.
Jika Iwa K sudah menjalani rehabilitasi selama 5 bulan bekalangan, kemudian diputus 6 bulan penjara, berarti tinggal menjalani sekitar satu bulan lagi dan bisa langsung bebas.
“Kasus Iwa K mendapat kepedulian negara. Sebab, cuma sebagai pecandu, harus direhabilitasi,” pungkas Chris. □ Red/Coy/Goes