28.7 C
Jakarta
15 October 2024 - 19:46
PosBeritaKota.com
Politik

Masa Kampanye, ARTIS-ARTIS PAN ‘Turun Gunung’ Dukung Sudrajat-Syaikhu

JAKARTA (POSBERITAKOTA) – Partai Amanat Nasional (PAN) bakal menampilkan artis-artis top Ibukota untuk mendukung pasangan Sudrajat-Syaikhu di Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Jawa Barat. Itu sebagai bentuk komitmen karena PAN merupakan mitra koalisi partai Gerindra dan PKS.

Mereka di antaranya Primus Yustisio, Desy Ratnasari, Eko Patrio, Syahrul Gunawan dan Lucky Hakim. Termasuk sejumlah tokoh penting di masing-masing partai. Sebab, Pilkada Jabar 2018 ini bakal terjadi persaingan cukup ketat.​Menurut Ketua Harian PAN Jawa Barat, Hasbullah, kemunculan kalangan artis dari PAN diharapkan bisa memberikan pengaruh besar bagi pasangan Sudrajat-Syaikhu. Sebab, ajang kampanye dilapangan terbuka, harus diberikan daya tarik lewat kemunculan artis-artis.

Namun begitu, Hasbullah menambahkan tak ada target tertentu. Yang penting pasangan Sudrajat-Syaikhu, bisa tersosialisasi atau dikenal oleh masyarakat luas, khususnya di Jawa Barat.

“Kalangan artis-artis PAN bakal diajak keliling Jawa Barat. Mereka kan punya dapil masing-masing. Jadi secara pemetaan sudah tahu akan tugas dan fungsinya,” pungkas Hasbullah, serius. ■ Red/GOES

Related posts

Turun ke Dapil XI Jateng, AGENG KIWI Soroti Banyak Masalah & Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Cilacap – Banyumas

Redaksi Posberitakota

Selain Pemukhtahiran Data Pemilih, KPU DKI JAKARTA Rangkul Dinas Kominfotik Sebagai Mitra Sosialisasikan Pilkada 2024

Redaksi Posberitakota

PROF DAILAMI FIRDAUS Prihatin Adat Ketimuran di Masyarakat Seperti Sudah Lenyap

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang