25.2 C
Jakarta
22 November 2024 - 09:19
PosBeritaKota.com
Syiar

Beri Santunan ke Yatim, PT MIDAS TRANSPORTASI Gelar Bukber Bersama Travel dan Karyawan di Bogor

BOGOR (POSBERITAKOTA) □
Momentum bulan suci Ramadhan sebagai bulan penuh berkah, benar-benar ingin dimanfaatkan PT Midas Transportasi untuk menggelar ajang silaturahmi. Keseluruhan undangan mencapai 150. Baik itu dari pihak travel, karyawan dan anak yatim untuk buka puasa bersama (Bukber).

Kemeriahan acara tersebut terlihat saat mereka berkumpul dan buka puasa bersama di Restoran Gurame Cobek Mang Dayat, bertempat di Jalan Gunung Merapi No 58 Cijayanti, Babakan, Bogor, Jawa Barat, Rabu (6/6) kemarin.

Dyra S Madhona selaku Direktur PT Midas Transportasi, menegaskan bahwa acara silatutahmi diadakan sebagai bentuk kepedulian untuk berbagi dengan 50 anak yatim yang didatangkan dari Kampung Pasir Maung, Kecamatan Babakan Madang, Sentul City, Bogor.

“Semoga melalui acara ini, bisa menjalin silaturahmi dan mempererat Ukhuwah Islamiyah,” tutur Dyra dalam sambutan sebelum acara buka puasa bersama dan pemberian santunan kepada 50 anak yatim.

Dijelaskannya bahwa PT Midas Transportasi merupakan perusahan yang bergerak di bidang bus pariwisata dan berkantor pusat di Bogor Sentul City (bus pariwisata) dengan nomor telepon (021-29232137).

Kini, ditambahkan Dyra, kalau usahanya tersebut telah mempunyai anak cabang di Malang (bus pariwisata dan AKAP Tulung Agung-Denpasar) dan Banyuwangi (bus pariwisata). Selain itu Rumah Makan (RM) Papin Resto di Pasir Putih, Situbondo, Jawa Timur. □ RED/GOES

Related posts

Tak Lagi Ngobrolin COVID-19, MASJID DI KABUPATEN BEKASI Mulai Berangsur Normal

Redaksi Posberitakota

Dalam Program ‘Hikmah’ di Masjid Istiqlal, PROF DR HJ SRI MULYATI MA Bahas ‘Membersihkan Qalbu yang Buta’

Redaksi Posberitakota

Ini di Cileungsi Bogor, MASJID AR-RAHMAH Sukses Gelar Khataman Al-Quran Akbar V Jelang Ramadhan 1444 Hijriyah

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang