Demi Kelancaran Pembangunan Skybridge Tanah Abang, PKL JATIBARU Diminta Libur

JAKARTA (POSBERITAKOTA) ■ Para pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Raya Jatibaru diminta untuk libur beberapa pekan dulu. Hal ini demi mendukung kelancaran pembangunan skybridge yang menghubungkan antara Stasiun KA dan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) DKI Jakarta, Irwandi, mengatakan untuk ‘meliburkan’ PKL yang selama ini berdagang di lokasi penampungan Jalan Raya Jatibaru, pihaknya akan bekerja sama dengan Satpol-PP.

“Kami akan meminta mereka untuk tutup dulu sekitar dua minggu agar pembangunan skybridge berjalan lancar,” ujarnya di Balaikota DKI Jakarta, Kamis (6/9). Sedangkan PKL yang ditampung di lokasi tersebut jumlahnya 372 orang.

Sebagaimana diketahui, saat ini Pemprov DKI tengah membangun skybridge atau jembatan serba guna yang panjangnya sekitar 600 meter. Selain untuk memudahkan akses dari stasiun menuju kawasan pasar, jembatan lebar itu juga akan digunakan menampung lapak PKL yang selama ini berada di Jalan Jatibaru. Jadi, ratusan pedagang ini nantinya akan ditempatkan di tepian jembatan tersebut. Pedagang pasti senang karena lokasi banyak dilalui orang.

Irwandi menambahkan bahwa para PKL libur dulu untuk sementara waktu agar pembangunan jembatan itu bisa dikebut. “Untuk percepatan pembangunan, jembatan itu akan dikebut siang malam selama 24 jam nonstop agar cepat selesai,” kata Irwandi yang dalam waktu dekat ini akan memberikan sosialisasi kepada pedagang.

“Saya minta PKL mematuhi imbauan libur. Toh, ini juga buat kepentingan mereka juga. Jadi, tidak ada alasan menolak, apalagi ini sifatnya darurat,” pungkas Irwandi. □ RED/JOKO

Related posts

Dihadiri Cagub Ridwan Kamil, ADI KURNIA Bersama AKSI Berbagi 5000 Sembako Murah di Condet Jaktim

Bukan Hanya dari Tokoh Masyarakat Jakarta, PRAMONO – BANG DOEL Kantongi ‘Peluru Emas’ Dukungan Ulama & Habaib

Arahan dari Kapolres Jakpus, PENYULUHAN ANTI TAWURAN & Kenakalan Remaja di SMPN 10 Jakarta